Tips Cara Melembabkan Kulit Wajah yang Kering

Tips Cara Melembabkan Kulit wajah yang Kering
Kulit kering pasti otomatis terlihat kusam dan tidak fresh dan ini merupakan satu dari sekian banyak masalah kulit yang menjadi keluhan banyak orang, terutama kaum perempuan yang ingin selalu tampil cantik dan menarik. Banyak metode perawatan kuit kering dan kusam yang biasa dijalani oleh orang-orang, mulai dari perawatan yang mahal hingga perawatan yang lebih hemat biaya. Perawatan yang mahal biasanya memang memberi hasil yang lebih cepat dan memuaskan, tapi bukan berarti perawatan yang lebih sederhana tidak bisa memberikan hasil yang memuaskan.

Ada berbagai macam perawatan kulit secara tradisional
Selain perawatan kulit kering dan kusam yang lebih modern, masih banyak metode perawatan kulit kering dan kusam yang tergolong tradisional dengan hasil yang tidak kalah memuaskan. Berikut beberapa tips cara melembabkan kulit wajah yang kering yang bisa kita coba antara lain
  • Perawatan kulit dengan lidah buaya
Tanaman lidah buaya atau yang juga dikenal dengan tanaman aloevera adalah tanaman cukup sering dijadikan tanaman hias. Selain sebagai tanaman hias, tanaman lidah buaya juga sering dijadikan sebagai salah satu bahan kosmetik. Tanaman lidah buaya memiliki kandungan vitamin E dan vitamin C tinggi yang berfungsi sebagai antioksidan sehingga mampu melindungi kulit dari radikal bebas. Oleh karena manfaatnya ini, tanaman lidah buaya sangat cocok digunakan dalam perawatan kulit kering dan kusam.

tips cara melembabkan kulit wajah yang kering

Tanaman lidah buaya bisa dimanfaatkan sebagai masker, caranya adalah sebagai berikut:
  • Ambil sepotong daun lidah buaya
  • Belah daun dari lidah buaya menjadi dua bagian
  • Ambil daging atau gel dari lidah buaya dan tempatkan pada cawan
  • Haluskan gel lidah buaya hingga berbusa
  • Oleskan gel yang sudah dihaluskan ke seluruh permukaan wajah
  • Diamkan selama 10 hingga 15 menit
  • Bilas wajah dengan air hangat
  • Bilas dengan air dingin agar pori – pori mengecil
Perawatan ini bisa dilakukan setiap hari, tapi harus segera dihentikan jika terjadi alergi atau iritasi.
  • Perawatan kulit dengan masker pisang
Buah pisang mengandung banyak vitamin dan mineral penting, di antaranya: zat besi, potassium, serat, magnesium, vitamin B6 dan vitamin C. Kandungan nutrisi dari buah yang satu ini bukan hanya berguna bagi kesehatan tubuh, tapi juga bagi kesehatan kulit. Jika dijasikan masker, buah pisang sangat berguna dalam perawatan kulit kering dan kusam. Cara pembuatan dan pengaplikasian masker pisang ini adalah sebagai berikut:
  • Kupas satu atau dua buah pisang
  • Potong daging buah menjadi beberapa bagian
  • Masukan potongan – potongan buah ke dalam baskom
  • Tumbuh dan haluskan potongan buah hingga menjadi bubur
  • Oleskan buah yang telah dihaluskan ke seluruh permukaan wajah
  • Biarkan dan tunggu selama 15 sampai 20 menit
  • Bilas dengan air bersih atau air hangat
tips cara melembabkan kulit wajah yang kering
pict source pixabay
Lakukan perawatan ini setiap hari agar hasilnya lebih maksimal dan kulit wajah akan menjadi lebih cerah, halus, dan kenyal.
  • Perawatan kulit dengan minyak kelapa
Minyak kelapa dikenal kaya akan kandungan asam lemak jenuh. Kandungan asam lemak jenuh dalam minyak kelapa ini sangat bermanfaat untuk melembabkan kulit, bahkan mampu menyamarkan garis-garis halus di kulit. Selain itu, banyak yang telah membuktikan bahwa minyak kelapa mampu membuat kulit tampak awet muda. Cara untuk mengaplikasikannya pun cukup mudah, anda hanya perlu menuangkan minyak kelapa secukupnya ke telapak tangan anda dan mengoleskannya secara merata ke seluruh permukaan wajah.

pict source pixabay
  • Perawatan kulit dengan buah mentimun
Buah mentimun merupakan salah satu jenis buah yang sangat mudah ditemui di berbagai tempat, mulai dari perkebunan, pasar tradisional, pasar buah, hingga restoran. Karena rasanya yang menyegarkan, buah yang satu sering sekali dijadikan lalapan. Selain biasa dijadikan lalapan, buah mentimun juga sering dijadikan sebagai penyegar kulit.

tips cara melembabkan kulit wajah yang kering
pict source picabay
Buah mentimun memiliki kandungan vitamin dan mineral yang dapat menutrisi kulit, karena itulah bua mentimun sangat cocok digunakan sebagai salah satu cara melembabkan kulit wajah yang kering. Cara untuk mengaplikasikan buah mentimun dalam perawatan kulit kering dan kusam adalah sebagai berikut:
  • Siapkan satu buah mentimun
  • Kupas kulit buah hingga bersih
  • Potong buah mentimun tipis-tipis
  • Tempelkan potogan mentimun ke seluruh bagian wajah
  • Diamkan selama 15 sampai 20 menit
  • Bilas wajah dengan air bersih
Perawatan kulit dengan minyak zaitun
Minyak zaitun telah lama dimanfaatkan dalam perawatan kulit, termasuk perawatan kulit kering dan kusam. Seperti namanya, minyak zaitun adalah adalah minyak yang dihasilkan dari ekstrak buah zaitun. Cara mengaplikasikan minyak zaitun ini adalah dengan mengoleskannya langsung pada permukaan kulit. Jika dilakukan secara rutin, maka sel kulit mati akan terangkat dan digantikan oleh sel kulit yang baru. Hasilnya, kulit kita akan menjadi lebih cerah, halus, kenyal

tips cara melembabkan kulit wajah yang kering
pict source pixabay
Karena metode-metode perawatan di atas merupakan metode perawatan yang mengandalkan bahan alami, hasilnya tidak akan didapat secara instan. Oleh karena itu, kita harus rutin dan sabar dalam melakukan pewatan agar hasilnya memuaskan. dan saya yakin ini karena bahan-bahannya mudah sekali didapatkan. selamat mencobat tips cara melembabkan wajah yang kering, ingat lo.. untuk jadi cantik itu pilihan.

utieadnu





9 comments

  1. Thanks for the tips! Semenjak WFH kayaknya kulit wajah juga agak gak beraturan, nih. Padahal gak kena debu atau kotoran dari luar, tapi tetep aja mesti lakuin perawatan ekstra. Mau coba ah tips-tips di atas :D

    ReplyDelete
  2. Wah aku ingin coba yg lidah buaya, pisang dan mentimun nih.. Terima kasih tips nya ya..

    ReplyDelete
  3. yang paling sering pake masker dari mentimun yah, yg kadang dipake di mata gitu..hahahha.. tpi bener sih berasa seger, krna masolo pernah dipaksa mbaolo buat make

    ReplyDelete
  4. pengen cantik ga perlu mahal, bisa dari bahan bahan yang disekitar kita, klo saya suka memanfaatkan jeruk nipis buat perawatan muka

    ReplyDelete
  5. Beberapa cara di atas alhamdulillah udah aku aplikasikan mbak. Aku suka perawatan pakai mentimun atau lidah buaya, soalnya yg tersedia dirumah cuma itu. Aku malah blm pernah nyoba yg minyak kelapa. Kira2 jadi kayak apa ya?

    ReplyDelete
  6. Perawatan cara alami begini memang lebih aman ya, Mbak. Tentu saja karena nggak ada bahan kimia ataupun pengawet. Tantangannya adalah rasa malas karena harus meraciknya dulu, padahal aslinya simpel ya, huehehehe ...

    Aku mau cobain ah buat lidah buaya dan timunnya. Kan di rumah juga ada. Duh, kenapa bingung-bingung ya soal perawatan wajah padahal ada bahannya.

    ReplyDelete
  7. Mba Utieee makasih tipsnya yang serin gaku praktekin make timun wakakak
    soalnya di rumah ada bahan timun, tapi kalau yang lain belum pernah coba.

    ReplyDelete
  8. Sebenar ada banyak pilihan ya melembabkan kulit termasuk wajah dengan bahan-bahan alami. Seperti di postingan ini.

    ReplyDelete
  9. Terimakasih tipsnya! Kalo aloevera udah sering denger ya kayaknya, karena produk2 skincare dari aloe vera juga udah buanyak. Tapi yang aku baru denger adalah pisang. Cuma aku masih agak takut kalo disuruh coba itu heehehe

    ReplyDelete

Terima kasih sudah meninggalkan jejak di blog saya mudah-mudahan bermanfaat, Jangan tinggalkan Link URL BlogPost ya,,, makasih🙏