Pond’s Triple Glow Serum Pencerah Wajah
Hai semua semoga selalu sehat-sehat ya, oh iya ingat gak waktu pertama kali teman-teman memakai skincare. Pakai apa?? Nah kalau aku inget banget, pas usia SMA gitu pakai facial foam dari Pond’s dan sampai sekarang tuh cocok banget bikin wajah aku bersih dan seger.
Nah seiringnya bertambah usia, apalagi sudah masuk usia 30 ke atas, kondisi kulit akan cenderung lebih kering, sensitif, kusam, lebih rentan mengalami beberapa masalah kulit, seperti munculnya kerutan halus dan flek hitam.
Jadi hal wajib nih untuk
merawat wajah, dan memilih
skincare yang tepat dan sesuai dengan kondisi kulit wajah tentunya. Kebetulan waktu aku main kerumah kakak, aku lihat dia pakai Pond’s
Triple Glow Serum, dan wajahnya lebih
fresh dan
glowing dibandingkan aku adiknya. Hiks jadi malu kelihatan “ketu”nya. Karena sebelumnya aku sudah mengenal Pond’s lebih awal jadi gak ragu deh untuk mencoba Pond’s Triple Glow Serum dan Pond’s Triple Glow Serum Mask
Pond’s Triple Glow Serum konsentrat serum pencerah wajah yang menggabungkan 3 kekuatan terbaik. Mampu bekerja 60X lebih efektif dari Vitamin C^, untuk pancarkan Triple Action Glow yang kita miliki. Untuk lebih jelasnya kandungan manfaat Pond’s Triple Glow Serum sebagai berikut:
Mencerahkan
Kandungan yang pertama adalah Brightening Gluta-Boost-C yang bekerja 60 kali lebih baik daripada Vitamin C yang efektif untuk mencerahkan kulit, menghilangkan flek, dan menyamarkan noda-noda hitam di wajah.
Glutathione yang merupakan kombinasi tiga komponen asam amino, yaitu sistein, glisin, dan glutamine. Glutathione berfungsi untuk meregenerasi kulit dan sebagai antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas yang bisa menimbulkan hiperpigmentasi di wajah. Glutathione juga bisa mengurangi produksi melanin atau pigmen kulit yang dapat menyebabkan timbul flek hitam. Dengan begitu, glutathione ampuh untuk membuat kulit tampak lebih cerah.
Melembutkan
Kandungan yang kedua adalah Vitamin B3 atau Niacinamide yang berfungsi untuk mengecilkan dan menyamarkan pori-pori. Niacinamide juga bisa mengatasi masalah jerawat karena dapat memperbaiki skin barrier dengan memproduksi Ceramide sebagai komponen skin barrier. Selain itu, Niacinamide dapat merangsang produksi kolagen sehingga dapat mencegah penuaan dini.
Melembabkan
Kandungan yang ketiga adalah Hyaluronic Acid Complex yang berperan untuk melembabkan dan menjaga hidrasi kulit. Hyaluronic Acid Complex ini dapat melembabkan hingga ke lapisan terdalam epidermis dan mengunci kelembapan tersebut, sehingga wajah lebih kenyal, halus, dan berkilau. Hyaluronic Acid juga dapat membuat wajah lebih awet muda karena meningkatkan elastisitas kulit sehingga kerutan halus tersamarkan dan kulit lebih kencang.
Jadi bener banget nih, gak salah pilih kalau Pond’s Triple Glow Serum, serum yang aku cari karena bisa jadi serum pencerah wajah terbaik yang mampu mengembalikan kecerahan wajah, Bukan menjadi wajah menjadi putih. Oh iya jangan salah artikan mencerahkan dan memutihkan itu adalah hal yang berbeda. Yang aku tau jenis warna kulit apapun bisa tampak lebih cerah tanpa harus menjadi putih.
Review Pond’s Triple Glow Serum dan Pond’s Triple Glow Serum Mask
Ponds Triple Glow Serum Mask
Oh iya Sebelum memakai Pond’s triple Glow mask ini harus memastikan bahwa wajah sudah benar-benar bersih. Pastikan tidak ada sisa-sisa makeup dan skincare yang masih menempel di wajah, agar masker dapat menyerap dan bekerja dengan sempurna.
|
Pond's Triple Glow Serum Mask |
Cara Pakainya
Pastikan wajah dalam keadaan kering serta bersih dari sisa makeup dan skincare, Sobek bagian atas kemasan sheet mask dan keluarkan masker secara perlahan. Buka lipatan sheet mask hingga membentuk wajah sempurna, tempelkan sheet mask ke area wajah hingga merata. Diamkan sheet mask selama 15 menit . Setelah 15 menit, angkat sheet mask dan apply sisa essence ke wajah sambil ditepuk-tepuk
|
Pond's triple glow serum mask |
Packaging
Packaging menarik terlihat mewah warna pink ciri khas Pond’s, Isi serumnya lumayan banyak, tapi mungkin rada ribet buat ambil sheet masknya karena sheet masknya ini dilipat gitu, isi serumnya jadi kemana-mana saking banyaknya. Wangi serumnya hampir sama seperti serum pondsnya, setelah dipakai ada efek dingin dari serum, ukuran sheet masknya lumayan besar pas banget menutup wajah.
Pond’s Triple Glow Serum
Sesuai namanya, Triple Glow Serum ini mengandung komposisi yang dapat membuat wajah lebih glowing berkali-kali lipat. Serum ini memiliki 3 kandungan utama yang dapat mencerahkan wajah. Seperti yang sudah disebutkan diatas ya. Sebelumnya aku sengaja nih beli yang saset agar lebih praktis. Pond's triple glow serum ini juga tersedia ukuran botol.
|
Pond's triple glow serum |
Tekstur dan Formula
Pond’s Triple Glow Serum memiliki tekstur cair yang kental berwarna putih seperti sedikit mirip warna susu dengan wangi yang sangat menyegarkan. Saat diaplikasikan ke wajah, serum ini menjadi seperti air atau watery. Formulanya mudah meresap dan ringan di wajah serta tidak lengket sama sekali. Serum ini langsung memberikan kelembaban ekstra dalam sekali pemakaian.
|
Pond's Triple Glow Serum |
Cara Pakainya
Serum ini dipakai setelah penggunaan toner. Cara pakainya sangat mudah, tinggal teteskan 2 sampai 3 tetes serum ke wajah, lalu baurkan hingga merata, dan tepuk-tepuk sedikit untuk membantu penyerapan. Kita bisa gunakan serum ini pagi dan malam secara rutin untuk mendapatkan hasil yang optimal.
Saat pertama kali pakai, serum ini ternyata sangat kental. Namun, setelah dibaurkan, ternyata teksturnya berubah menjadi cair dan tidak lengket sama sekali.
Serum ini benar-benar melembabkan kulit karena teksturnya yang thick. Serum ini membuat kulit wajah terasa halus, lembap, dan kenyal bahkan hingga keesokan paginya. Apalagi kalau dipakai rutin ya ini baru beberapa hari, sudah ada sekit perubahan di wajah aku. Ini bakalan jadi serum pencerah wajah terbaik.
Sekian review Pond’s Triple Glow Serum Pencerah Wajah. semoga bermanfaat oh iya pemakaian Pond’s Triple Glow Serum dan Pond’s Triple Glow Serum Mask harus juga disertai dengan pola hidup sehat, makanan yang bergizi, hindari junk food atau merokok, kelola stress, istirahat yang cukup dan olahraga teratur. Karena semahal dan sebagus apapun
skincare akan
zonk hasilnya. Jika pola hidup kita tidak sehat.
utieadnu