Nafas Tetap Segar Selama Berpuasa

Nafas Tetap Segar Selama Berpuasa
Hai semua tidak terasa bulan puasa tinggal menghitung hari, yang pasti semuanya senang ya, mudah-mudah kita sampai ke bulan penuh berkah.

Oh iya satu salah satu kondisi kesehatan yang cukup umum dialami oleh kita selama beribadah puasa di bulan Ramadhan adalah bau mulut. Yang kalau dalam istilah medis, ini disebut sebagai Halitosis.

nafas-tetap-segar-selama-berpuasa
source pixabay


Kenapa sih mulut kerap berbau saat berpuasa?

Menurut para ahli ketika kita tidak minum atau makan, produksi air liur yang berkurang memicu perkembangan bakteri sebagai penyebab utama bau mulut, gigi berlubang, dan penyakit gusi.

Oleh karena itu, menjaga kesehatan mulut menjadi penting dilakukan untuk mencegah penumpukan bakteri.

Ada beberapa tips mudah menjaga nafas tetap segar selama berpuasa

👉Bersihkan mulut segera setelah sahur dan buka puasa

Sisa makanan dan plak yang menempel di gigi saat kita makan, dapat memicu pertumbuhan bakteri. Sehingga mulut akan mengeluarkan bau yang tidak sedap. Untuk menyikat gigi secara rutin setelah waktu makan, khususnya saat sahur dan setelah buka puasa.

Tidak hanya itu, memastikan lidah tetap bersih juga penting dilakukan. Pasalnya, sebagian besar bakteri terdapat pada lidah. Kebanyakan bau mulut berasal dari lidah, oleh karena itu gunakanlah pengikis lidah dua kali sehari saat sahur dan berbuka puasa.

👉Gunakan obat kumur


Nah setelah sikat gigi kita sebaiknya menggunakan obat kumur atau melakukan flossing setelah sahur dan berbuka. Sebaiknya gunakan obat kumur yang merupakan obat kumur antiseptik dengan kandungan povidone-iodine 1% untuk rongga mulut. Obat kumur ini digunakan untuk membantu meredakan gejala, seperti sakit tenggorokan, gusi bengkak, bau mulut, dan napas tidak segar.

👉Perbanyak minum air putih

Kurangnya hidrasi dikaitkan dengan penumpukan bakteri dan bau mulut. Untuk menghindari hal ini, maka perbanyaklah minum air putih saat malam hari minimal 4 gelas saat buka puasa dan 4 gelas menjelang sahur.

nafas-tetap=segar-selama-puasa-ramadhan

👉Banyak makan buah dan sayur

Perbanyaklah konsumsi buah-buahan, sayuran, polong-polongan, dan kacang-kacangan. Sebab, makanan ini bisa memperkuat kemampuan tubuh melawan bakteri dan peradangan untuk melindungi gigi dan gusi. Selain itu, konsumsi sayur dan buah yang kaya akan serat juga akan membuat kamu tetap berenergi selama puasa.

👉Hindari minuman berkafein dan merokok atau makanan dengan bau menyengat

Saat berpuasa, penting untuk menghindari makanan dan minuman tertentu sebagai penyebab bau mulut. Makanan dengan bau menyengat seperti bawang merah dan bawang putih dapat menimbulkan bau yang tidak sedap.Merokok juga bisa menyebabkan mulut menjadi kering sehingga menimbulkan bau yang tak sedap. Hentikan kebiasaan ini jika kita tidak ingin memperburuk bau mulut saat tengah berpuasa.

Semoga nih dengan tips nafas segar selama berpuasa dapat bermanfaat buat teman-teman semua. Jangan lupa juga manfaatkan bulan puasa ini untuk meraih kebaikan sebanyak-banyaknya. Salam sehat semuanya.


utieadnu😀

Konsultasi Kesehatan Gigi dan Mulut, Online Gratis dari Pepsodent

Konsultasi Kesehatan Gigi dan Mulut, Online Gratis dari Pepsodent
Hai semua semoga selalu sehat-sehat ya, oh iya aku mau tanya sudah tau belum aturan sikat gigi yang benar, ternyata nih 94.7% semua rutin sikat gigi tapi hanya 2,8% melakukan di waktu yang tepat,, nah lo…

Nah ternyata waktu sikat gigi yang tepat itu pagi setelah sarapan dan malam sebelum tidur jadi bukan berbarengan saat kita mandi. Semoga teman teman semua termasuk di antara 2,8% nya ya
konsultasi-gigi-online-gratis


Oh iya bertepatan bertepatan dengan Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Sedunia 2022, pada tanggal 22 Maret 2022 Unilever Indonesia melalui brand Pepsodent, bekerja sama dengan FDI World Dental Federation (FDI) dan Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) menginisiasi kampanye “Jangan Tunggu Sampai Sakit Gigi, #KonsultasiGigiSekarang” tujuannya meningkatkan kesadaran sekaligus memfasilitasi masyarakat untuk rutin melakukan pemeriksaan gigi dan mulut.

Acara kemarin dihadiri oleh
  • drg, Ratu Mirah Afifah GCClinDent., MDSc., selaku. Head of Professional Marketing Beauty and Personal Care Unilever Indonesia
  • drg, Usman Sumantri Ketua Pengurus Besar PDGI
  • Maudy Koesnaedi Artis dan Ibu rumah tangga.
konsultasi-gigi-online-gratis-dari-pepsodent
Kampanya Jangan Tunggu Sampai Sakit Gigi
#KonsultasikanGigiSekarang

drg. Mirah mengatakan disini Pepsodent dan PDGI siap berbagi peran mendukung pemerintah melalui program kesehatan gigi dan mulut secara berkelanjutan. Melalui kampanye ‘Jangan Tunggu Sampai Sakit Gigi, #KonsultasiGigiSekarang’, ingin membangun kesadaran bahwa menunda ke dokter gigi dapat menyebabkan masalah yang lebih besar.

Tidak hanya dari sisi biaya yang pasti akan membengkak, permasalahan juga akan terus tereksklusi hingga resiko terburuk, yaitu gigi tanggal. Tercatat rata-rata pada usia 35-44 tahun masyarakat Indonesia sudah kehilangan 2 giginya, jika tidak ada perubahan kebiasaan merawat gigi dan mulut dengan benar serta rutin berkonsultasi ke dokter gigi, keadaan ini bisa semakin memprihatinkan. Faktanya, rata-rata di usia 65 tahun masyarakat Indonesia sudah kehilangan 11 giginya.

Benar juga sih ya, kita kalau mau ke dokter gigi itu kalau sudah sakit baru periksa padahal nih seharusnya minimal 6 bulan sekali dalam setahun harus dijadwalkan untuk pergi ke dokter gigi.

konsultasi-gigi-onlie
souerce Tanya Pepsodent

Layanan Teledentistry Gratis Via WhatsApp

Nah selain itu juga drg, Mirah melanjutkan ada Program teledentistry gratis "Tanya Dokter Gigi by Pepsodent" berlangsung selama 1 April sampai 30 Juni 2022 dengan melibatkan ribuan dokter gigi dari seratus cabang PDGI. Secara khusus, ada 23 cabang PDGI yang akan memberikan edukasi dan tindakan perawatan langsung kepada masyarakat.

Ada juga 300 orang Pepsodentist atau relawan dokter gigi swasta di seluruh Indonesia yang akan tampil dalam Dentist Locator di situs Tanya Pepsodent. Mereka juga berkomitmen memberikan perawatan pembersihan karang gigi ringan dalam jumlah terbatas kepada masyarakat.

Untuk memanfaatkan layanan teledentistry gratis "Tanya Dokter Gigi by Pepsodent", kita dapat memindai kode unik atau QR Code dalam kemasan Pepsodent terbaru. Layanan ini juga bisa diakses dari situs resmi Tanya Pepsodent atau mengirimkan pesan lewat WhatsApp Tanya Dokter Gigi by Pepsodent di nomor +6287888768880.

Bagaimana Caranya Konsultasi Gratis Via WhatsApp?

Scan barcode kemudian isi data diri secara lengkap untuk mendapatkan rekomendasi tentang kesehatan gigi, mulut, dan gusi. Sebab itu, pastikan kita memberikan informasi yang benar. Dari situ, administrator akan menghubungkan ke layanan konsultasi bersama dokter gigi. Konsultasi Online dengan dokter gigi tersedia setiap hari mulai pukul 09.00 sampai 21.00. Pasien harus berusia 18 tahun ke atas. Apabila di bawah umur tersebut, maka wajib didampingi oleh orang tua atau wali.

WhatsApp Tanya Dokter Gigi by Pepsodent memiliki beberapa opsi konsultasi, yaitu konsultasi melalui pesan teks atau video call. Format konsultasi dapat disesuaikan berdasarkan persetujuan antara dokter dengan pasien dan ketersediaan layanan. Di akhir sesi konsultasi, pasien akan mendapatkan rekomendasi dari dokter gigi.

Oh iya semua data yang kita kirimkan terjamin kerahasiannya jadi jangan takut nih, gunakan konsultasi gigi online gratis dari pepsodent ini.

Kapan Waktu Sikat Gigi yang Benar?

Kemudian drg Usman mengatakan kebiasaan menyikat gigi pada masyarakat Indonesia memang sudah baik. Tetapi, masih banyak yang keliru dalam penerapannya. Waktu yang tepat untuk menyikat gigi adalah pagi setelah makan dan malam sebelum tidur.

"Kebanyakan orang itu bangun tidur, sikat gigi, sarapan, berangkat ke sekolah atau ke kantor. Begitu juga mau mandi sore, dia sikat gigi, padahal seharusnya sikat gigi sebelum tidur. Ini yang memang mesti diubah, perilaku orang sehingga kesehatan giginya bisa dipertahankan,"

Selain permasalahan ketepatan waktu menyikat gigi, juga perbedaan pemahaman mengenai definisi sakit gigi antara praktisi kesehatan dengan masyarakat. Ia mengatakan saat ini masih banyak masyarakat yang berpikir sakit gigi berarti ketika sudah dalam kondisi berdenyut-denyut."

Karena nih gigi berlubang sedikit saja itu sudah sakit, sudah gejala-gejala perubahan pada warna gigi, mungkin ada spot-spot, itu sudah menunjukkan ke arah karies.

konsultasi-kesehatan-gigi-dan-mulut-online-gratis-dari-pepsodent
Pepsodent kemasan baru

Beberapa Akibat Jika Gigi Banyak yang Tanggal

Kesehatan gigi sangat berpengaruh terhadap kualitas hidup hingga rasa percaya diri terkait penampilan seseorang. "Belum lagi masalah estetikanya. Jadi kalau sudah banyak gigi tanggal, otot-otot wajah juga akan terpengaruh, akan turun. Dan itu, barangkali mempercepat orang terlihat lebih tua dari umur sebenarnya"

Bila kesehatan gigi terganggu, maka fungsi pengunyahan juga ikut terganggu sehingga dapat memicu masalah pada sistem pencernaan. Akibat terganggu fungsi pengunyahan maka pencernaan menjadi berat, absorpsi makanan juga akan terganggu, jadi ke mana-mana efek dari orang kehilangan gigi selain pengunyahan terganggu.

Jadi nih pentingnya pencegahan sejak dini agar kesehatan gigi tetap terjaga hingga usia tua dan jangan menunggu hingga sakit gigi baru pergi ke dokter.

"Penting sekali mengampanyekan edukasi dan promosi kesehatan gigi yang dilakukan di sekolah-sekolah, terutama sekolah dasar. Melalui program seperti ini diharapkan dapat mengubah perilaku sejak dini untuk selalu menjaga kesehatan gigi dengan benar." Tutup dr Usman

Sedangkan Maudy membagikan pengalaman dalam menjaga kesehatan gigi dan mulut di keluarganya, mulai dari menciptakan kebiasaan menyikat gigi hingga rutin pergi ke dokter gigi. Dia punya trik membujuk anak agar rutin ke dokter gigi. Dengan memilih mencari dokter gigi yang lebih komunikatif sehingga anak merasa senang, tidak terbebani, dan tidak trauma ketika harus periksa kondisi gigi dan mulut.

"Ada perawatan gigi yang tidak bisa kita lakukan sendiri di rumah pada waktu anak masih kecil. Tapi ketika bertemu dengan dokter gigi yang cantik, ramah, dengan segala usahanya, itu bisa lebih didengar sama anakku dan dia bisa tahu mana yang bagus dan benar, dia nurut," ujarnya.

Menjaga kesehatan gigi dan mulut bukan sesuatu yang hanya dilakukan dalam jangka pendek, tapi perlu konsistensi dan berproses dalam jangka panjang. "Selain tidak membuat trauma anak ke dokter gigi, harus membuat situasi di mana rutinitas itu bisa jadi pegangan buat mereka supaya investasi kesehatan giginya ke masa depan itu jalan terus. Tidak ujug-ujug kalau ke dokter selesai masalahnya, terus tidak mau...."

So teman gimana nih?, intinya yuks periksa rutin gigi jangan sampai menunggu sakit baru ke dokter. Dukung kampanye dari pepsodent dimulai dari keluarga, saudara dan lingkungan terdekat. Dan pastinya gunakan kesempatan untuk konsultasi kesehatan gigi dan mulut online gratis dari pepsodent.


utieadnu

Pilih Pembersih yang Aman untuk Miss V

Pilih Pembersih yang Aman untuk Miss V
Miss V atau biasa yang disebut vagina atau organ intim perempuan, yang penting banget dijaga kebersihannya, apalagi jika saat di keramaian tiba-tiba merasa gatal pasti tidak nyaman. 

Aku yakin nih pasti ada yang pernah merasakan gatal pada miss v-nya. Kadang kita tidak pernah sadari, ada beberapa hal yang menyebabkan gatal.

Seperti keringat berlebih atau gesekan dengan kain celana dalam, Atau paling sering juga karena keputihan. Meskipun sebenarnya nih ada bakteri alami yang menjaga keseimbangan dalam vagina, dan ketika keseimbangan itu terganggu, bisa mengarah ke lebih gatal atau mengeluarkan banyak cairan, vagina yang sehat tidak seharusnya gatal terlalu sering.

miss-v-gatal-ini-solusinya


Sebenarnya kondisi vagina yang normal memiliki pH dengan tingkat keasaman 3,8 - 4,2. Normalnya, vagina juga mengeluarkan lendir, namun tidak berbau, tidak gatal, tidak dalam jumlah banyak, tidak terlalu encer, tidak terlalu kental, dan tidak memiliki warna yang janggal seperti kemerahan.

Nah, kalau keputihan inipun macam-macam penyebabnya, Bisa disebabkan oleh bakteri yang ditandai dengan bau amis, disebabkan oleh jamur yang ditandai dengan rasa gatal. Kasus yang paling sering terjadi adalah keputihan akibat jamur maupun bakteri.

Selain itu, faktor-faktor lain yang dapat mempengaruhi perubahan kadar pH pada area kewanitaan adalah gaya hidup, pemilihan pakaian dalam menstruasi, penggunaan sabun badan pada miss v, atau frekuensi mengganti pembalut yang kurang. Poin terakhir ini sering terjadi pada kita ya malas mengganti pembalut. Pastikan nih mengganti pembalut setiap 3-4 jam sekali, atau maksimal 6 jam sekali.

Ada beberapa tips agar miss v terjaga kebersihannya
  • Mencuci tangan sebelum dan sesudah membersihkan area kewanitaan, baik saat mandi, membersihkan vagina, maupun saat mengganti pembalut.
  • Gunakan air bersih dan bersihkan area kewanitaan dengan arah yang benar, dari arah depan ke arah belakang, bukan sebaliknya.
  • Keringkan area kewanitaan dengan handuk atau tisu lembut yang sekali pakai buang, dari arah depan ke belakang, dan tidak berulang (bersihkan dari arah depan ke belakang, bukan depan-belakang, depan-belakang).
  • Gunakan pakaian dalam yang nyaman, menyerap keringat, dan tidak terlalu ketat.
Salah satu cara termudah untuk menjaga kebersihan area kewanitaan adalah dengan menggunakan pembersih khusus yang sesuai. 

Pilih Pembersih yang Aman untuk Miss V

Kriteria pembersih area kewanitaan yang baik adalah pembersih kewanitaan dengan pH yang sesuai, dapat menjaga keseimbangan pH, mendukung pertumbuhan bakteri baik, serta aman digunakan pada area kewanitaan.

miss-v-gatal
Betadine Feminine Wash Foam Gentle Protection Immortelle

Seperti yang aku pakai selama ini Betadine Feminine Wash Foam Gentle Protection Immortelle diformulasikan dari bahan alami untuk memelihara kebersihan vagina. Pembersih kewanitaan ini mengandung prebiotik yang dapat mendukung pertumbuhan bakteri baik.

Juga memberi perlindungan lembut pada area vagina agar terasa lebih nyaman. Selain itu, pembersih ini diklaim membantu menjaga keseimbangan pH alami vagina.

Sabun kewanitaan ini cocok digunakan untuk sehari-hari karena bebas sabun, paraben, maupun pewarna.

Jadi nih, pilih pembersih yang aman untuk miss v dengan sabun khusus yang formulanya aman dan pas. Hingga tidak ada lagi timbul miss v yang tiba-tiba gatal. So sekarang sudah tahu solusinya kan….Jangan lupa jaga pola hidup sehat  ya.


utieadnu😀

4 Langkah Menjaga Pola Hidup Sehat

4 Langkah Menjaga Pola Hidup Sehat
Hai semua semoga selalu dalam keadaan sehat-sehat ya,,, senang akhirnya situasi saat ini dapat berangsur normal, kita semua sudah kembali bekerja di kantor dan anak-anak per awal bulan maret sudah kembali pembelajaran tatap muka (PTM).

Tetapi Kondisi ini tentunya jangan sampai membuat kita lengah, setelah hampir 2 tahun lebih kita seperti dipaksa untuk mengikuti protokol kesehatan dan nyatanya kita sudah menjadi terbiasa. Banyak pelajaran penting yang kita dapatkan dari 2 tahun sebelumnya. Kita jadi lebih konsentrasi untuk menjaga kebersihan, aware terhadap pola hidup sehat dan kehati-hatian untuk makan sembarangan.

pola-hidup-sehat


Dalam masa transisi, kita tetap harus beradaptasi dengan sejumlah kebiasaan baru dan justru kebiasaan yang kita lakukan jangan sampai terhenti, tetap menjaga stamina tubuh agar siap menghadapi aktivitas seharian ada beberapa langkah menjaga pola hidup sehat yang bisa teman-teman ikuti nih:

Menjaga Pola Makan yang Sehat

Pertama adalah dengan mengawali sarapan pagi yang sehat saat akan beraktivitas. Seperti yang kita ketahui sarapan pagi memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh kita. Salah satunya yang langsung dirasakan adalah sebagai sumber energi.

Tanpa kita sadari, selama tidur malam hari sel-sel tubuh tetap bekerja. Oleh karena itu, tubuh harus segera mendapatkan asupan makanan yang bernutrisi agar bisa membentuk energi untuk memulai aktivitas.

Dan bawalah bekal, kebersihan asupan makanan menjadi hal yang sangat diperhatikan. Oleh karena itu, saat ini kebiasaan membawa bekal makanan dari rumah menjadi salah satu opsi yang banyak dipilih, untuk keluargaku tentunya untuk menjaga higienitas makanan yang dikonsumsi saat harus beraktivitas di luar rumah.

Selain menghemat biaya makan, makanan yang disajikan pun lebih terjamin aman dan menyehatkan karena lebih bersih dan higienis. Intinya jagalah pola makan sehat dan gizi yang seimbang

menjaga-pola-hidup-sehat
Rutin olahraga

Olahraga rutin dan Istirahat yang cukup

Saat pandemi kemarin, ternyata salah satu kegiatan yang tidak dilupakan adalah olahraga. Untuk menjaga energi tubuh tetap stabil dan tidak mudah lelah, kita perlu rutin berolahraga. Memulai hari dengan olahraga dapat membuat metabolisme tubuh bekerja dengan maksimal dan mencegah rasa lelah berlebih di siang hari.

Biasanya aku melakukan stretching ringan di pagi hari sebelum memulai aktivitas, tujuannya agar tubuh lebih siap untuk menjalani hari. Sedangkan kalau weekend bersepeda dari pukul 05;30 sampai pukul 08;00.

Istirahat dan Tidur yang Cukup

Dengan istirahat dan tidur yang cukup. Itu salah satu bentuk kita mencintai diri sendiri. Proses tidur adalah aktivitas yang sangat krusial untuk manusia. Pada saat tidur, sel-sel akan memperbaiki diri sehingga tubuh siap kembali menghadapi kegiatan esok hari. Dan ternyata kualitas tidur tidak didapat dari berapa lamanya kita tidur dalam semalam, melainkan berapa jam efektif kita tidur

Untuk usia dewasa muda dianjurkan tidur 7–9 jam per hari, atau setidaknya tidak kurang dari 6 jam per hari. Sedangkan untuk usia di atas 64 tahun, waktu tidur yang dianjurkan adalah 7–8 jam per hari. Usahakan jangan begadang buatlah jam rutin untuk tidur kalau aku terbiasa tidur pukul 22;00 dan bangun 04;00..

Jika hal itu kita lakukan setiap hari tentunya tubuh akan bugar saat memulai aktivitas keesokan harinya.

langkah-menjaga-pola-hidup-sehat
Pyfahealth Vit B Complex + Vit C

Minum Vitamin/Suplemen Tambahan,

Disiplin menerapkan protokol kesehatan dan mendapatkan vaksin adalah prioritas untuk mencegah penularan. Asupan mineral dan vitamin dari makanan membantu memastikan tubuh memproduksi jumlah sel imun dan antibodi yang cukup untuk meningkatkan respons terhadap virus.

Untuk itu konsumsi suplemen kesehatan dapat membantu mengisi kesenjangan asupan nutrisi yang mungkin tidak diperoleh dari makanan.

Menjadikan vitamin sebagai rencana antisipasi untuk menjaga imun saat transisi pandemi ini adalah langkah yang tepat dan relatif lebih murah serta mudah untuk kita ambil.

Seperti memenuhi kebutuhan vitamin B Complex + Vitamin C yang didapatkan dari Pyfahealth yang formulanya lengkap untuk memelihara kesehatan tubuh.

Demikian nih, 4 langkah menjaga pola hidup sehat. Ingat ya, tetap menjalankan protokol kesehatan, bawa masker pengganti dan hands sanitizer dan vitamin B complex di dalam tas. Kita sama-sama berdoa agar keadaan ini semakin membaik kembali seperti sediakala, sudah kangen kan bertemu teman dengan tersenyum manis tanpa harus terhalang masker.


utieadnu

Ramadhan Tahun Ini Saatnya Tumbuh Bersama Rumah Zakat

Ramadhan Tahun Ini Saatnya Tumbuh Bersama Rumah Zakat
Hai semoga selalu sehat-sehat ya,, oh iya tinggal menghitung hari nih kita akan memasuki bulan Ramadhan, sudah mempersiapkan apa teman-teman, yang pastiny hutang puasa sudah lunaskan?

Seperti yang kita ketahui bulan Ramadhan adalah bulan penuh berkah, bulan yang suci, jika melakukan amal kebajikan maka nilai pahalanya berlipat ganda. Dan puasa bulan Ramadhan itu ibadah yang sangat rahasia hanya Allah dan pelakunya yang tahu. Dalam hadis qudsinya, "Puasa itu untuk-Ku dan Aku yang akan membalasnya (H.R. Bukhari)".

ramadhan-tahun-ini-saatnya-tumbuh-bersama-rumah-zakat


Nah bulan ramadhan biasanya dijadikan momentum untuk menambah ketakwaan bukan hanya urusan vertikal dengan ibadah tapi harus juga secara horizontal berbuat kebaikan kepada sesama. Terlebih saat ini kita masih dalam masa pandemi yang mudah-mudahan kini akan membaik. Pandemi tidak menghalangi kita untuk berbuat baik kepada sesama, demi menciptakan kebahagian.

Program Rumah Zakat untuk Ramadhan Tahun 2022

Seperti yang dilakukan oleh Rumah Zakat di bulan Ramadhan ada 6 program istimewa yang ditawarkan Ramadhan tahun ini antara lain,
  • Berbagi Buka Puasa
  • Kado Lebaran Yatim
  • Bingkisan Lebaran Keluarga
  • Syiar Qur'an
  • Ramadhan Bebas Hutang, dan
  • Wakaf Qur'an Braille.
saatnya-tumbuh-bersama-rumah-zakat
Program Rumah Zakat untuk Ramadhan Tahun 2022

Hal ini disampaikan oleh Bpk Nur Efendi selaku Chief Executive Officer (CEO) Rumah Zakat. Oh iya Rumah Zakat adalah lembaga filantropi yang mengelola zakat, infak, sedekah, serta dana sosial lainnya melalui program-program pemberdayaan masyarakat. Program pemberdayaan direalisasikan melalui empat rumpun utama yaitu pendidikan, kesehatan, pemberdayaan ekonomi, serta inisiatif-inisiatif kelestarian lingkungan.

Untuk mempermudah kita bergabung dalam program Rumah Zakat dan juga bertujuan untuk memulihkan ekonomi yang berdampak pandemi ini. Pada tanggal 15 Maret 2022 tepatnya di Ballroom Hotel Sofyan Jakarta melakukan penandatanganan MoU #SaatnyaTumbuhBersama dengan beberapa mitra, diantaranya Airasia Indonesia, Flip, Shipper, CARInih, dan MTUA Rekayasa Industri.

Bpk Nur Efendi melanjutkan “Kerjasama yang terjalin antara Rumah Zakat bersama para mitra semoga semakin mempercepat pemulihan ekonomi para penerima manfaat terutama yang terdampak pandemi”

Program #SaatnyaTumbuhBersama, dengan target membantu dan memberdayakan 1,5 juta penerima manfaat dari Aceh hingga Papua, terutama yang terdampak pandemi.

Oleh karena itu Ramadhan kali ini Rumah Zakat mengajak para donatur baik perorangan, komunitas, dan korporat berkolaborasi untuk mempercepat proses pemberdayaan ini

rumah-zakat
Paltform digital wakaf.id dan Infaq.id

Seperti tahun 2021, bersama donatur dan para mitra, Rumah Zakat memberdayakan 5 juta penerima layanan manfaat. sebanyak 15% penerima manfaat dari program ekonomi Rumah Zakat, keluar dari garis kemiskinan, dan mengalami peningkatan kesejahteraan. Di tahun ini Rumah Zakat menargetkan 20% penerima manfaat keluar dari garis kemiskinan.

Acara kemarin juga dihadiri Ibu Siti penerima manfaat dari Rumah Zakat, warung kecil yang dikelolanya bertambah maju dengan bantuan dari Rumah Zakat. Hal ini membuktikan nih, bahwa Rumah Zakat memberikan bantuannya tepat sasaran dan bermanfaat tentunya.

Bagaimana Cara Ikut Program dari Rumah Zakat?

Tentunya untuk memastikan Ramadhan dengan penuh kebaikan kita bisa juga ikut untuk ambil bagian yaitu dengan memanfaat platform digital yang diluncurkan oleh Rumah Zakat yaitu. Infaq.id dan waqaf.id, Jadi siapapun bisa dengan mudah kapanpun, dimanapun, dengan jumlah berapapun  bisa ikut infaq, sedekah atau wakaf bersama Rumah zakat. Dan pembayarannya bisa dilakukan dengan e-wallet, transfers dan lain-lain.

saatnya-tumbuh-bersama-rumah-zakat
Bersama para mitra menunjukan platform digital infaq.id/waqaf.id

Nah kapan lagi nih kita bisa menjadikan momentum bulan Ramadhan ini dengan penuh kebaikan. Kebaikan bisa berawal dari hal kecil kemudian tumbuh melalui aksi bersama hingga menghasilkan kebermanfaatan yang lebih luas seperti Rumah Zakat yang tumbuh bersama kebaikan dari dana zakat, wakaf, infaq, sedekah dari kita untuk sesama yuks jadikan Ramadhan tahun ini saatnya tumbuh bersama Rumah zakat.


utieadnu

Program Kick Off HERoic FWD

Program Kick Off HERoic FWD
Hai semua selalu sehat-sehat ya, terlebih untuk teman-teman aku seluruh perempuan yang ada di dunia. Selamat Hari Internasiona; Perempuan.

Kalau bicara soal kita seorang perempuan pastinya selalu konotasi kodrat ya di rumah , jadi ibu rumah tangga hanya itu. Pun walau kita sekolah tinggi pada akhirnya akan berlabuh menjadi ibu rumah tangga. Tapiiiii itu dulu ya… Paradigma sekarang sudah berubah total.

program-kick-off-heroic-fwd

Perempuan bisa juga meniti karir, sukses bisa menjadi seorang pemimpin, leader , direktur, CEO, Manager di sebuah perusahaan tanpa harus melupakan kodratnya sebagai perempuan.

Seorang perempuan dilahirkan menjadi multitasking, dan itu harus di garis bawahi, yang bisa hanya seorang perempuan bisa menjadi seorang pekerja di kantor, kemudian di rumah mengurus anak-anak dan suami juga memanage keuangan keluarga.

Untuk mengatur pos-pos anggaran, dimana mereka harus bisa menyisihkan sekian persen dari keuangan yang diterima untuk asuransi kesehatan demi melindungi keluarga tercintanya.
program-fwd-insurance
Mc, Ronal dan Ligwina

Hal itu seperti disampaikan oleh Ligwina Hananto seorang Ibu Rumah tangga juga Financial Planner QM Financial di acara Celebrating International Women's Day yang diadakan oleh FWD Insurance dengan program Kick Off HERoic 2022.

Dan Ligwina juga mengatakan apa yang bisa dilakukan oleh kaum laki-laki bisa juga dilakukan oleh seorang perempuan. Seperti di keluarga saya anak-anak mempunyai minat dan bakat berbeda, anak-laki-lakinya yang nomer 3 menyukai ilmu sosial sementara adik perempuannya lulusan Teknik Fisika di ITB.

Jadi kesetaraan gender sudah semakin meluas, dan perempuan bisa mewujudkan cita-citanya secara profesional juga.

Selain itu juga hadir pembicara lainnya yaitu Ronal Surapradja Artis, Radio Announcer, TV Host and Entrepreneur yang menyatakan bahwa perempuan bisa melakukan apa saja seperti ibunya di rumah terampil ketika ada masalah kelistrikan, sementara sang ayah justru yang mencuci dan menyetrika baju. Dan ini bukan lagi hal yang aneh.

Program Kick Off HERoic FWD.

Nah bicara tentang program HERoic ini. Program HERoic adalah program yang merupakan komitmen FWD Insurance untuk terlibat aktif membantu perempuan mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan dari PBB, khususnya tujuan ke-5 yang menargetkan kesetaraan gender.

program-kick-off-heroic-fwd
Program Kick Off HERoic FWD

Melalui program HERoic, para partisipan dapat membangun kesadaran dan memiliki kepercayaan diri untuk memimpin serta mengembangkan potensi dirinya, tidak hanya untuk berkontribusi lebih baik demi karier di FWD Insurance, tapi juga untuk keluarga mereka di rumah dan masyarakat sekitar.

FWD Insurance menaruh perhatian pada pemberdayaan kaum perempuan. Mengapa?

Sebab perempuan memiliki multi peran dalam hidup, seperti mengatur waktu antara bekerja di kantor dan di rumah, mengelola keuangan rumah tangga, serta mengurus suami dan anak. Melihat multitasking-nya perempuan. 

FWD Insurance ingin mengajak semua perempuan untuk dapat menghadapi tantangan multitasking dan multi role tersebut sehingga dapat mengejar passion mereka, meraih semua peluang yang datang, serta menikmati dan merayakan hidup, tanpa meninggalkan kodratnya sebagai perempuan.

Berangkat dari hal itu, FWD Insurance membuat program yang disebut HERoic. Diluncurkan tahun kemarin tepatnya pada 8 Maret 2021. bertepatan dengan perayaan Hari Perempuan Internasional.

Dan program ini jadi sudah menjadi tahun ke 2. program ini didedikasikan bagi karyawan perempuan FWD Insurance untuk mengembangkan diri secara personal maupun profesional. 

Kegiatan yang dijalankan secara berkesinambungan selama sembilan bulan ini dirancang untuk berbagai level, mulai dari tingkat awal karier hingga tingkat manajerial, terbuka bagi mereka yang ingin memberikan dampak positif bagi kesuksesan diri dan perusahaan.

FWD Insurance percaya keberagaman perempuan dan laki-laki di jajaran pemimpin senior dapat menawarkan pandangan keahlian yang lebih luas dan mendalam, serta memberikan nilai tambah dari pengalaman dan sudut pandang yang berbeda. 

Disinilah program HERoic memiliki nilai penting, karena dapat menjadi salah satu wahana bagi kaum perempuan untuk mencapai aspirasi karier yang mereka miliki.

Perempuan Indonesia untuk berani menjadi seorang career woman, working mother, dan leader di mana pun mereka berada. Perempuan Indonesia tetap bisa merayakan hidup dan dapat memegang kendali penuh atas hidup mereka.

Program ini merupakan program yang berjalan hingga akhir tahun, dimana para partisipan, baik perempuan maupun laki-laki, dapat berkontribusi melalui berbagai program pelatihan dan pengembangan, e-learning, mentoring, serta social learning melalui sharing session dan diskusi bersama para pakar pemberdayaan perempuan ternama.

Melalui program ini juga telah bekerjasama dengan pihak-pihak eksternal yang sudah memiliki keahlian dan pengalaman mengenai pemberdayaan perempuan, tidak hanya di Indonesia namun juga secara global.

Dan teman-teman juga harus tau nih, bahwa 44% karyawan perempuan telah menduduki level Middle Management hingga Senior Management di FWD Insurance, hal ini menunjukkan bahwa kesempatan dapat diraih oleh perempuan untuk menjadi future leaders di perusahaan.

Jadi yang punya cita-cita, impian jangan takut untuk mewujudkannya. Kita pasti bisa tanpa harus melupakan kodrat kita sebagai perempuan. Mudah-madahan sih nantinya berharap banget Program Kick Off HERoic FWD ini bisa untuk umum ya bukan hanya untuk intern karyawan.

utieadnu

Seragam Baru Kurir Paket JNE

Seragam Baru Kurir Paket JNE Karya Illustrator Marvel & DC Comics, Ario Anindito.
Hai semoga selalu sehat-sehat ya,, eh iya bicara soal seragam pasti teringat saat sudah masuk usia sekolah dari TK - SMA kita memakainya dan saat masuk usia kerja ada beberapa seragam yang harus kita pakai.

Oh iya seragam kerja selalu menjadi bagian dari sebuah perusahaan atau kantor. Setiap perusahaan pastinya memiliki ideologi dan identitas tersendiri untuk menunjukkan kualitas dan brand dari perusahaan tersebut. Selain dari jasa dan produk, identitas perusahaan dapat dilihat dari pakaian atau seragam yang digunakan tim, staff, atau karyawannya dalam bekerja.

seragam-baru-kurir-paket-jne


Seragam kerja menjadi hal yang sangat lekat dengan sebuah perusahaan organisasi bisnis. Dari warna misalnya bisa menjadi ciri khas dan brand tersendiri. Begitu juga dengan logo yang biasanya disematkan di seragam tersebut.

Mengapa harus menggunakan seragam kerja?

Sebenarnya ada beberapa alasan saat kita memakai seragam sewaktu sekolah pun kita memakai warna yang berbeda. Begitupun saat masuk dunia kerja. Ada alasan tertentu jadinya seperti dibawah ini.

Sebagai Identitas Perusahaan

Selain perbedaan pada kualitas jasa dan produk, perusahaan juga sebaiknya memiliki perbedaan pada seragam kerjanya. Seperti saya ucapkan di atas seragam bisa sebagai identitas dan agar orang-orang mudah mengenalinya.

Menambah Profesionalitas

Apabila pegawai perusahaan menggunakan seragam kerja, tentunya akan terlihat lebih profesional dan kredibel.

Alat Kebersamaan

Pakaian yang sama warna dan bentuknya akan memberikan efek persatuan, kekompakan dan tentunya juga kebersamaan.

seragam-baru-kurir-jne
Launching seragam baru kurir paket JNE

Seragam Baru Kurir Paket JNE

Nah begitu pula dengan perusahaan jasa pengiriman yang sudah ternama siapa lagi kalau bukan JNE, berkolaborasi dengan Ario Anindito yang merupakan seorang professional komik artis dan karyanya telah dipercaya oleh banyak perusahaan hiburan besar di Amerika, seperti Marvel, DC dan lainnya

Luncurkan seragam baru bagi para kurir yaitu t–shirt berwarna merah dengan ilustrasi super kurir yang ikonik. Ikonik ini bernama Joni Super Kurir. Inspirasi ini didapatkan bahwa kurir ini  merupakan pahlawan bagi orang–orang yang memerlukannya.

Misalkan kita nih punya usaha UMKM yang memerlukan pengantaran untuk produk yang dijual, bahkan yang paling simple ketika kita ingin kirim kado untuk orang tua, saudara atau teman karena pandemi. Joni Super Kurir siap membantu dilengkapi peralatan dengan kekuatan super yang bisa membantu pekerjaannya untuk lebih ontime dan cepat, serta membantu sesama sesuai dengan nilai–nilai yang ada di JNE yaitu Connecting Happiness.

Penggambaran kurir paket atau ksatria JNE bukan hanya mengantarkan paket, namun lebih jauh dari itu JNE harus dapat bermanfaat seluas-luasnya bagi masyarakat.

seragam-baru-jne
Simbolisasi konvoi 25 kurir paket JNE memakai seragam baru

Seragan t–shirt berwarna merah dengan ilustrasi super kurir ikonik ini diresmikan secara langsung di kantor JNE Pusat, Jl. Tomang Raya No. 11, Jakarta pada tanggal 7 Maret 2022 ditandai dengan 25 ksatria JNE melakukan konvoi mengenakan seragam baru.

Oh iya Sebelumnya kolaborasi JNE dan Ario Anindito sudah dilakukan dengan menghasilkan karya komik strip JONI Super Kurir dalam rangka ulang tahun JNE ke – 31 November 2021

Dan mulai 12 Maret 2022 seragam JNE X Ario Anindito ini akan mulai digunakan secara resmi di Jakarta khusus di hari Sabtu dan Minggu, dan bertahap di seluruh cabang JNE di Indonesia. Harapannya selain bentuk apresiasi kepada para ksatria JNE yang telah menjadi pahlawan pengiriman, penggunaan seragam ini juga dapat membuat penampilan para ksatria JNE tetap rapi dengan gaya casual di hari libur.

Jadi jangan kaget nih nantinya kalau kita terima paket dari kurir JNE, dengan seragam barunya. yaitu Seragam Baru Kurir Paket JNE Karya Illustrator Marvel & DC Comics, Ario Anindito. Jadi penasarn aku, mau lihat dari dekat nih seragam barunya ,,, hiks ada yang mau kirim paket buat aku gak ya🤗

utieadnu

Pond’s Triple Glow Serum Pencerah Wajah

Pond’s Triple Glow Serum Pencerah Wajah
Hai semua semoga selalu sehat-sehat ya, oh iya ingat gak waktu pertama kali teman-teman memakai skincare. Pakai apa?? Nah kalau aku inget banget, pas usia SMA gitu pakai facial foam dari Pond’s dan sampai sekarang tuh cocok banget bikin wajah aku bersih dan seger.

Nah seiringnya bertambah usia, apalagi sudah masuk usia 30 ke atas, kondisi kulit akan cenderung lebih kering, sensitif, kusam, lebih rentan mengalami beberapa masalah kulit, seperti munculnya kerutan halus dan flek hitam.

serum-pencerah-wajah

Jadi hal wajib nih untuk merawat wajah, dan memilih skincare yang tepat dan sesuai dengan kondisi kulit wajah tentunya. Kebetulan waktu aku main kerumah kakak, aku lihat dia pakai Pond’s Triple Glow Serum, dan wajahnya lebih fresh dan glowing dibandingkan aku adiknya. Hiks jadi malu kelihatan “ketu”nya. Karena sebelumnya aku sudah mengenal Pond’s lebih awal jadi gak ragu deh untuk mencoba Pond’s Triple Glow Serum dan Pond’s Triple Glow Serum Mask

Pond’s Triple Glow Serum konsentrat serum pencerah wajah yang menggabungkan 3 kekuatan terbaik. Mampu bekerja 60X lebih efektif dari Vitamin C^, untuk pancarkan Triple Action Glow yang kita miliki. Untuk lebih jelasnya kandungan manfaat Pond’s Triple Glow Serum sebagai berikut: 

Mencerahkan
Kandungan yang pertama adalah Brightening Gluta-Boost-C yang bekerja 60 kali lebih baik daripada Vitamin C yang efektif untuk mencerahkan kulit, menghilangkan flek, dan menyamarkan noda-noda hitam di wajah.

Glutathione yang merupakan kombinasi tiga komponen asam amino, yaitu sistein, glisin, dan glutamine. Glutathione berfungsi untuk meregenerasi kulit dan sebagai antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas yang bisa menimbulkan hiperpigmentasi di wajah. Glutathione juga bisa mengurangi produksi melanin atau pigmen kulit yang dapat menyebabkan timbul flek hitam. Dengan begitu, glutathione ampuh untuk membuat kulit tampak lebih cerah.

Melembutkan
Kandungan yang kedua adalah Vitamin B3 atau Niacinamide yang berfungsi untuk mengecilkan dan menyamarkan pori-pori. Niacinamide juga bisa mengatasi masalah jerawat karena dapat memperbaiki skin barrier dengan memproduksi Ceramide sebagai komponen skin barrier. Selain itu, Niacinamide dapat merangsang produksi kolagen sehingga dapat mencegah penuaan dini.

Melembabkan
Kandungan yang ketiga adalah Hyaluronic Acid Complex yang berperan untuk melembabkan dan menjaga hidrasi kulit. Hyaluronic Acid Complex ini dapat melembabkan hingga ke lapisan terdalam epidermis dan mengunci kelembapan tersebut, sehingga wajah lebih kenyal, halus, dan berkilau. Hyaluronic Acid juga dapat membuat wajah lebih awet muda karena meningkatkan elastisitas kulit sehingga kerutan halus tersamarkan dan kulit lebih kencang.

Jadi bener banget nih, gak salah pilih kalau Pond’s Triple Glow Serum, serum yang aku cari karena bisa jadi serum pencerah wajah terbaik yang mampu mengembalikan kecerahan wajah,  Bukan menjadi wajah menjadi putih. Oh iya jangan salah artikan mencerahkan dan memutihkan itu adalah hal yang berbeda. Yang aku tau jenis warna kulit apapun bisa tampak lebih cerah tanpa harus menjadi putih.

Review Pond’s Triple Glow Serum dan Pond’s Triple Glow Serum Mask

Ponds Triple Glow Serum Mask

Oh iya Sebelum memakai Pond’s triple Glow mask ini harus memastikan bahwa wajah sudah benar-benar bersih. Pastikan tidak ada sisa-sisa makeup dan skincare yang masih menempel di wajah, agar masker dapat menyerap dan bekerja dengan sempurna.

serum-pencerah-wajah-pond's-triple-glow
Pond's Triple Glow Serum Mask

Cara Pakainya
Pastikan wajah dalam keadaan kering serta bersih dari sisa makeup dan skincare, Sobek bagian atas kemasan sheet mask dan keluarkan masker secara perlahan. Buka lipatan sheet mask hingga membentuk wajah sempurna, tempelkan sheet mask ke area wajah hingga merata. Diamkan sheet mask selama 15 menit . Setelah 15 menit, angkat sheet mask dan apply sisa essence ke wajah sambil ditepuk-tepuk

serum-pencerah-wajah-ponds-triple-glow
Pond's triple glow serum mask

Packaging
Packaging menarik terlihat mewah warna pink ciri khas Pond’s, Isi serumnya lumayan banyak, tapi mungkin rada ribet buat ambil sheet masknya karena sheet masknya ini dilipat gitu, isi serumnya jadi kemana-mana saking banyaknya. Wangi serumnya hampir sama seperti serum pondsnya, setelah dipakai ada efek dingin  dari serum, ukuran sheet masknya lumayan besar pas banget menutup wajah.

Pond’s Triple Glow Serum

Sesuai namanya, Triple Glow Serum ini mengandung komposisi yang dapat membuat wajah lebih glowing berkali-kali lipat. Serum ini memiliki 3 kandungan utama yang dapat mencerahkan wajah. Seperti yang sudah disebutkan diatas ya. Sebelumnya aku sengaja nih beli yang saset agar lebih praktis. Pond's triple glow serum ini juga tersedia ukuran botol.
 
serum-pencerah-wajah-terbaik
Pond's triple glow serum

Tekstur dan Formula
Pond’s Triple Glow Serum memiliki tekstur cair yang kental berwarna putih seperti sedikit mirip warna susu dengan wangi yang sangat menyegarkan. Saat diaplikasikan ke wajah, serum ini menjadi seperti air atau watery. Formulanya mudah meresap dan ringan di wajah serta tidak lengket sama sekali. Serum ini langsung memberikan kelembaban ekstra dalam sekali pemakaian.

pond's-triple-glow-serum-pencerah-wajah
Pond's Triple Glow Serum

Cara Pakainya
Serum ini dipakai setelah penggunaan toner. Cara pakainya sangat mudah, tinggal teteskan 2 sampai 3 tetes serum ke wajah, lalu baurkan hingga merata, dan tepuk-tepuk sedikit untuk membantu penyerapan. Kita bisa gunakan serum ini pagi dan malam secara rutin untuk mendapatkan hasil yang optimal.

Saat pertama kali pakai, serum ini ternyata sangat kental. Namun, setelah dibaurkan, ternyata teksturnya berubah menjadi cair dan tidak lengket sama sekali.

Serum ini benar-benar melembabkan kulit karena teksturnya yang thick. Serum ini membuat kulit wajah terasa halus, lembap, dan kenyal bahkan hingga keesokan paginya. Apalagi kalau dipakai rutin ya ini baru beberapa hari, sudah ada sekit perubahan di wajah aku. Ini bakalan jadi serum pencerah wajah terbaik. 

serum-pencerah-wajah-terbaik

Sekian review Pond’s Triple Glow Serum Pencerah Wajah. semoga bermanfaat oh iya pemakaian Pond’s Triple Glow Serum dan Pond’s Triple Glow Serum Mask harus juga disertai dengan pola hidup sehat, makanan yang bergizi, hindari junk food atau merokok, kelola stress, istirahat yang cukup dan olahraga teratur. Karena semahal dan sebagus apapun skincare akan zonk hasilnya. Jika pola hidup kita tidak sehat.

utieadnu