Pentingnya Asuransi Bagi Generasi Millennial

Pentingnya Asuransi Bagi Generasi Millennial
Hai semua, kepingin cerita dulu sewaktu belum menikah, dan bekerja disalah satu perusahaan di Jakarta Selatan memang gak kepikiran banget tuh punya asuransi kesehatan, yang ada sehabis gajian sabtu minggu nongkrong, terus belanja online, pokoknya konsumtif , gak mikir sama sekali untuk kedepannya uang gaji yang ada ya dinikmati aja

Pas banget tersadar saat teman nongkrong jatuh sakit sangat parah dan alhasil kebingungan dong membayar biaya rumah sakit yang membengkak, sampai orang tuanya menjual mobil. Yang membuat kita tersentil lagi ucapaan dokter pas menanyakan punya asuransi kesehatan gak?

pentingnya-asuransi

Akhirnya dari situ mulai tersadar deh, untuk punya asuransi kesehatan karena memang kita gak tau kejadian kedepannya nanti. Kalau misalkan menunggu menikah baru punya asuransi lain urusannya akan lebih banyak tanggungan dan ditambah nanti akan memiliki anaki, harus membiayai kredit rumah dan kendaraan pribadi. Dengan tanggungan yang lebih banyak, keuangan kita pun menjadi amat terbatas.

Mumpung masih muda
Jadi harus punya prinsip, semakin cepat, semakin baik. Hal ini pun juga berlaku dalam dunia asuransi. Semakin muda seseorang memiliki asuransi maka relatif semakin murah premi yang akan dibayarkan. Kok bisa? Begini alasannya.

pentingnya-asuransi-bagi-generasi-millenial
Mumpung masih muda punya proteksi kesehatan

Salah satu pertimbangan mengapa seseorang harus memiliki asuransi selagi muda adalah karena biaya premi yang relatif lebih murah. Ketika seseorang mengambil asuransi, salah satu kalkulasi yang diterapkan adalah riwayat kesehatan. Karena milenial cenderung memiliki riwayat kesehatan yang lebih baik.

Intinya ada 4 alasan mengapa asuransi penting bagi milenial?

Meminimalisir risiko yang mungkin terjadi di masa depan
Untuk para millennial, apalagi mereka yang telah memulai keluarga muda, asuransi merupakan aspek penting dalam manajemen risiko dan keuangan keluarga. Sebagai contoh, biaya pengobatan yang mahal dan risiko kehilangan tulang punggung keluarga.

Biaya pengobatan yang mahal dan risiko kehilangan tulang punggung keluarga dapat berdampak signifikan bagi keuangan keluarga, apalagi bagi keluarga muda yang masih merintis. Asuransi akan memberi perlindungan ketika kamu mengalami risiko di kemudian hari. Perlindungan yang didapatkan tergantung dari jenis asuransi yang kamu pilih.

Asuransi Bukan Lagi Hal yang Rumit dan Mahal

Salah satu pertimbangan mengapa seseorang harus memiliki asuransi selagi muda adalah karena biaya premi yang relatif lebih murah. Ketika seseorang mengambil polis asuransi, salah satu kalkulasi yang diterapkan adalah riwayat kesehatan. Milenial usia 20 atau 30-an tahun cenderung memiliki riwayat kesehatan yang lebih baik ketimbang golongan usia di atasnya. Sehingga, mereka lebih terhindar dari risiko sakit kritis atau kematian yang berpotensi menghabiskan biaya perawatan yang besar.

Alasan kedua adalah belum punya banyak tanggungan. Makanya mumpung masih muda, pendapatan bisa dialokasikan untuk pos-pos pengeluaran yang lebih penting seperti memiliki asuransi.

pentingnya-asuransi-bagi-generasi-millenial
Source fwd

Di era teknologi seperti sekarang, semua orang ingin cepat memperoleh sesuatu. Pas banget, FWD Insurance menawarkan perlindungan yang bisa kamu beli secara online untuk orang tersayang. 

Ada  berbagai produk FWD insurance seperti Asuransi Bebas Handal, FWD Cancer Protection, Bebas Rencana, & Bebas Aksi (tidak termasuk Bebas Aksi Flash) dengan menggunakan kode promo di website fwd.co.id.

Menawarkan perlindungan
Asuransi akan memberi perlindungan ketika kamu mengalami risiko di kemudian hari. Perlindungan yang didapatkan tentu tergantung dari jenis asuransi yang kamu pilih. Jika kamu memilih asuransi kesehatan, maka kamu akan mendapat perlindungan pada penanganan kesehatan. Sedangkan untuk asuransi jiwa, perusahaan asuransi akan menanggung risiko bila nasabah meninggal dunia.

FWD Insurance memiliki produk asuransi kesehatan bernama FWD Hospital Care Protection. Produk ini memberikan perlindungan menyeluruh untuk pelayanan medis rawat inap dan rawat jalan serta serangkaian fasilitas rehabilitasi termasuk perawatan ekstra. Nasabah dapat memilih berbagai pilihan layanan berdasarkan wilayah geografis dan manfaat yang paling sesuai dengan kebutuhan dan tingkat resiko kesehatan mereka.

Selain itu, produk ini juga memberikan manfaat tambahan lain yakni limit booster, no claim bonus dan santunan pemakaman. Untuk memberikan kemudahan bagi nasabah, produk ini juga didukung jangkauan perlindungan di seluruh dunia serta pengajuan klaim melalui aplikasi FWD MAX.

Dengan mempersiapkan asuransi sedari dini, maka kamu tidak perlu khawatir akan kerugian dari ketidakpastian yang terjadi di masa depan.

Mengatur pengelolaan keuangan

Daripada membeli kopi kekinian dan minuman boba setiap hari, kamu bisa mengalihkan keuangan untuk hal yang bermanfaat, seperti asuransi. Dengan memiliki asuransi, uang yang kerap digunakan untuk gaya hidup semata, bisa kamu gunakan untuk membayar premi asuransi setiap bulannya. Dengan begitu, kamu bisa merasakan manfaat dan mendapat perlindungan di kemudian hari.

pentingnya-asuransi-bagi-anak-muda
Asuransi melindungi orang tersayang
Source pixabay

Melindungi Orang Tersayang

Ini pun menjadi alasan yang penting mengapa memiliki asuransi kesehatan akan memberi ketenangan pikiran. Hidup tidak pasti sehingga kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi besok. Jika memiliki perlindungan asuransi kesehatan, tentu akan merasa aman dan terlindungi. tidak akan ada utang tambahan yang terlibat. Apalagi menyusahkan keluarga misalnya orang tua ,saudara (kakak, adik)

Demikian alasan mengapa pentingnya asuransi bagi generasi millennial. Setelah mengetahui mengapa asuransi penting untuk milenial, sekarang saatnya kamu memberi perlindungan untuk diri sendiri dan keluarga.

Semoga bermanfaat ya..
Utieadnu😊

Strategi Atur Keuangan Saat Tahun Baru Imlek

Strategi Atur Keuangan Saat Tahun Baru Imlek
Kalau ngomongin Imlek jadi teringat waktu kerja di kantor Exim di Jakarta, soalnya aku punya Manajer yang baiiik banget padahal asli keturunan Tionghoa, mungkin karena aku bawahannya langsung setelah dia kali ya.

Nah kalau 2 hari sebelum datang tahun Imlek pasti deh aku selalu dapat bingkisan makanan khas Imlek, yang isinya kue keranjang, mie panjang umur dan kue lapis legit yang kesemuanya mempunya arti, misalnya mie panjang yang melambangkan panjang umur yang cara menyantapnya tidak boleh dipotong atau kue lapis legit yang mengartikan rezeki yang berlapis-lapis.

tips-atur-keuangan-saat-imlek

Satu lagi nih biasanya pas tahun imlek kan kantor libur nah keesokan harinya aku dapat Angpao deh. Jadi kangen apa kabarnya beliau ya? Setelah resign hampir 5 tahun lost contact.

Nah sebenarnya ada banyak tradisi tahun baru  Imlek nih , aku juga diceritakan oleh beliau, hampir sama sedikit dengan idul fitri.

Bersih-Bersih Rumah

Dalam kepercayaan masyarakat Tionghoa membersihkan rumah berarti membuang segala keburukan yang menghalangi datangnya keberuntungan. Tradisi bersih-bersih ini biasanya dilakukan oleh masyarakat Tionghoa satu hari menjelang Imlek, karena dipercaya jika membersihkan rumah pada saat Imlek akan membuang keberuntungan di tahun tersebut.

Dekorasi Rumah

Selain dibersihkan, mendekorasi rumah juga menjadi hal yang dilakukan menjelang Imlek. Pintu dan jendela di cat ulang, serta ditempeli kertas yang bertuliskan kalimat atau kata-kata baik. Di mana sebagian besar dekorasi yang digunakan berwarna merah, yang bagi masyarakat Tionghoa melambangkan sesuatu yang sejahtera dan kuat, serta membawa keberuntungan.

Tidak hanya itu warna merah katanya juga dipercaya dapat mengusir Nian atau sejenis makhluk buas yang hidup di dasar laut atau gunung yang keluar saat musim semi atau saat tahun baru Imlek.

Nian sendiri dipercaya datang untuk mengganggu manusia terutama anak kecil. Itulah kenapa masyarakat Tionghoa menghias rumah, dan menggunakan pakaian, serta aksesoris berwarna merah pada saat Imlek.

Bagi-Bagi Angpao

Tradisi yang satu ini memang tidak asing. Tradisi yang tidak pernah absen dalam setiap perayaan Imlek ini memang menjadi momen yang paling ditunggu-tunggu saat perayaan Imlek. Tradisi bagi-bagi angpao ini merupakan tradisi di mana masyarakat Tionghoa yang sudah berkeluarga memberikan rezeki kepada anak-anak dan orang tuanya.

Dalam kepercayaan Tionghoa, uang di dalam angpao yang akan dibagikan tidak boleh diisi dengan mengandung angka 4 di dalamnya karena angka 4 dianggap membawa sial. Dalam bahasa China angka empat terdengar seperti kata ‘mati’.

Selain itu, jumlah uang yang diberikan juga tidak boleh ganjil karena berhubungan dengan pemakaman. Bagi-bagi angpao juga dipercaya makin memperlancar rezeki di kemudian hari. Makna tradisi membagikan angpao pada saat Imlek ini berkaitan dengan transfer energi dan kesejahteraan yang juga dipercaya memperlancar rezeki di kemudian hari.

Namum saat pandemi tentunya semuanya menjadi beda, mungkin tidak ada kumpul-kumpul keluarga besar dan kemungkinan ada budget yang harus disesuaikan tentunya

FWD Insurance punya beberapa tips keuangan agar dompet kita tetap aman,

1. Memberi Angpao Sesuai Budget

Demi mengatur keuangan saat imlek, jika memungkinkan, berilah angpao hanya kepada saudara inti yang belum menikah. Hal ini bisa mengurangi beban kamu saat dituntut untuk memberikan angpao ke semua orang yang kita temui..

Selain itu, juga bisa membatasi jumlah uang pada angpao yang akan diberikan kepada sanak saudara. Tidak perlu malu atau gengsi, karena sanak saudara yang mendapatkan angpao dengan nominal relatif kecil juga umumnya tidak berkecil hati mendapatkannya. 

Tujuan dari pemberian angpao pada saat Imlek adalah doa dan kasih sayang yang diberikan lewat angpao tersebut. Dengan jumlah angpao yang dibatasi, kamu pun jadi bisa mengalokasikan budget untuk keperluan lainnya.

tips-atur-keuangan-saat-tahun-baru-imlek
Makan dirumah bersama keluarga inti

2. Makan Bersama di Rumah

Menu makanan yang umum disajikan adalah mie panjang umur, ikan bandeng utuh, dan sayuran khas imlek. Makanan tersebut merupakan simbol dari pengharapan agar keberuntungan tidak pernah habis. Budget yang dikeluarkan untuk jamuan makan malam keluarga ini akan sangat bergantung pada menu makanan dan jumlah anggota keluarga inti . Karena sekarang tahan dulu untuk kumpul dengan keluarga besat.

3. Berburu Diskon saat Imlek

Untuk menghemat anggaran, akan lebih baik apabila kita membelinya dengan memanfaatkan diskon dan potongan harga yang ditawarkan di berbagai marketplace online. Tidak hanya pakaian saja yang menawarkan promo pada saat imlek, salah satu perusahaan asuransi jiwa berbasis digital FWD Insurance

strategi-atur-keuangan-saat-tahun-baru-imlek
Source Twitter fwd_id

Ada promo yang ditawarkan untuk pembelian/kepesertaan premi tahun pertama diskon hingga 25% dari periode 23 - 28 Februari 2022. Produk Asuransi Bebas Handal, FWD Cancer Protection, Bebas Rencana, & Bebas Aksi dengan menggunakan kode promo di website fwd.co.id.

Tidak hanya sebagai gaya hidup dan penjamin masa depan karena dengan memiliki asuransi hati akan merasa bahagia dan tenteram. Dan Memiliki asuransi kesehatan di masa pandemi tentunya memberikan jaminan kesehatan.

Melalui manfaat asuransi tersebut, setidaknya kehidupan kita lebih terjamin secara utuh. Jika terjadi peristiwa yang tak terduga di tengah pandemi ini, kesehatan sudah terlindungi melalui asuransi. Sehingga kita tidak perlu lagi memikirkan biaya tambahan karena biaya telah ditanggung asuransi.

Intinya sebaiknya, persiapkan budget yang sesuai dengan kemampuan kita. dan strategi keuangan saat tahun baru imlek ini bisa diterapkan

Semoga bermanfaat.
utieadnu😊

Tips Menjaga Kesehatan Mental Selama Pandemi

Tips Menjaga Kesehatan Mental Selama Pandemi
Hai semua semoga selalu dalam keadaan sehat-sehat ya, sedih banget memang dengan keadaan sekarang baru saja beberapa bulan membaik eh kita harus dengan virus varian baru lagi.

Sudah senang ketemu teman kantor, anak-anak pun bertemu dengan teman-teman dan gurunya. Kita harus kembali menghadapi kenyataan untuk kerja dan belajar di rumah. Situasi yang seperti ini tentunya bisa membuat kesehatan mental juga ikut terganggu. Gimana tidak sudah hampir 2 tahun lebih kita seperti dipaksa untuk mengikuti protokol kesehatan.

tips-menjaga-kesehatan-mental


Tidak bisa berjumpa dengan ibu, saudara bahkan teman, secara langsung walaupun tujuan untuk kebaikan bersama tapi tetap saja seperti ada yang kurang. 

Tetapi ada pelajaran yang bisa kita ambil dari situasi pandemi. Untuk menjaga kesehatan tubuh.

Selama 2 tahun ini kita jadi fokus pada kebersihan dan menjalankan pola hidup sehat, tentunya untuk meningkat imun tubuh agar tidak tertular virus. Dan benar adanya bahwa kesehatan itu mahal harganya.

Selain kita memperhatikan kesehatan fisik sebenarnya harus ada yang kita jaga banget yaitu kesehatan mental. Ada beberapa tips yang bisa membantu kesehatan mental yang bisa kita lakukan.

Tips Menjaga Kesehatan Mental

Batasi Penggunaan Media Sosial

Mengikuti perkembangan berita yang sedang terjadi memang penting, tetapi jika berdampak pada psikis masing-masing orang, sebaiknya batasi penggunaan media sosial. Terus-menerus terpapar berita-berita di luar sana kadang sering berdampak negatif bagi kesehatan mental. Batasi penggunaan teknologi, mengingat terkadang perlu keluar dari dunia maya dan mencari aktivitas lain yang membuat diri sendiri merasa senang dan nyaman.
tips-menjaga-kesehatan-mental
No handphone

Sibukkan Diri dengan Berbagai Aktivitas atau Eksplorasi diri

Saat pandemi otomatis banyak aktivitas kita dilakukan di rumah saja. Pasti ada rasa jenuh dan lelah berlebih karena keterbatasan tersebut. Sisi positifnya, kita jadi punya waktu untuk lebih mengeksplor diri.

Misalkan berkebun, terus terang ini yang aku lakukan melihat tanaman menjadi healing tersendiri. Kemudian memasak , satu hal ini yang membuat kita jadi sering conba menu baru, karena ingin memberikan gizi yang terbaik buat keluarga. Menu baru jadi sering kita buat, walapun itu mencontoh resep yang ada di youtube. Pokoknya masih banyak hal lain yang bisa kita lakukan.

Dan ini terus terang kegiatan memasak dan berkebun jadi membuat kadar stres kita berkurang.


Tetap Menjaga Interaksi Sosial

Keterbatasan ruang gerak sosial karena pandemi mengakibatkan kita tidak bisa bertatap muka secara langsung dengan keluarga dan teman-teman kita. Untungnya, kita hidup di era modern yang memungkinkan kita untuk tetap bisa menjalin komunikasi secara virtual melalui voice call, video call/conference, dsb.

tips-menjaga-kesehatan-mental
Tetap interaksi meskipun on-line

Dengan berinteraksi secara virtual, kita tetap dapat bersilaturahmi tanpa harus meninggalkan rumah dan kesehatan mental tetap terjaga, karena kita tidak mungkin akan merasa melalui semua ini sendirian.

Menjaga Kesehatan Finansial dengan Asuransi Kesehatan

Pandemi ini juga mempengaruhi aspek finansial merupakan main issue yang jadi keresahan banyak orang sejak tahun lalu, saat pandemi Covid-19 melanda. Tidak sedikit orang yang kehilangan pekerjaan, terkena kebijakan pengurangan gaji, dan kesulitan mendapatkan pekerjaan. Makanya, nggak heran kalau kesehatan mental kita akan terganggu, karena stres memikirkan biaya kehidupan sehari-hari.

Nah memiliki asuransi kesehatan di masa pandemi menjadi pilihan yang tepat untuk menjaga diri dan keluarganya, serta kondisi finansial . Adanya asuransi kesehatan di masa pandemi setidaknya menambah satu keuntungan, yakni asuransi akan mengcover seluruh biaya pengobatan dan biaya perawatan tanpa membongkar celengan atau menarik dana darurat.

Salah satu perusahaan asuransi jiwa berbasis digital terkemuka di Indonesia, FWD Insurance, menghadirkan FWD Hospital Care Protection

FWD Hospital Care Protection memberikan cakupan perlindungan menyeluruh untuk pelayanan medis rawat inap dan rawat jalan serta serangkaian fasilitas rehabilitasi termasuk perawatan ekstra. 

Para nasabah dapat memilih berbagai pilihan layanan berdasarkan wilayah geografis dan manfaat yang paling sesuai dengan kebutuhan dan tingkat resiko kesehatan mereka.

fwd-hospital-care-protection
source FWD

Selain manfaat rawat inap dan rawat jalan biasa, produk ini juga dilengkapi dengan manfaat atas biaya rawat jalan untuk penyakit infeksi dan juga manfaat rehabilitasi, konsultasi ahli gizi dan pemantauan kanker selama masa pemulihan nasabah. 

Selain itu, produk ini juga memberikan manfaat tambahan lain yakni limit booster, no claim bonus dan santunan pemakaman. Untuk memberikan kemudahan bagi nasabah, produk ini juga didukung jangkauan perlindungan di seluruh dunia serta pengajuan klaim melalui aplikasi FWD MAX.

Manfaat rawat jalan seperti apa yang kamu butuhkan? Apakah ingin manfaat rawat jalan langsung ke dokter spesialis atau ke dokter umum dulu baru berjenjang ke dokter spesialis dalam kondisi khusus? Bila mengutamakan kenyamanan dan kecepatan tindakan, memilih manfaat rawat jalan langsung ke dokter spesialis akan lebih efektif bagi kebutuhanmu.

Oleh karena itu, situasi pandemi seperti sekarang memberikan pelajaran berharga kepada kita agar dapat mengelola keuangan dengan lebih baik. Mulailah dengan membuat perencanaan keuangan sederhana yang bisa jadi pegangan kita setiap menerima gaji atau sumber income lain.

Jangan lupa alokasikan sebagian income untuk dana darurat, asuransi dan investasi. Keadaan memang tidak menentu, tetapi kita harus tetap mempersiapkan dana untuk tujuan-tujuan keuangan di masa mendatang. Kondisi finansial yang sehat membuatmu menjalankan hidup dengan nyaman dan kondisi kesehatan mental juga tetap terjaga.

Sekarang kita sama-sama berdoa agar tidak ada lagi varian virus lain untuk seterusnya tetap jaga protokol kesehatan dan jaga pola hidup sehat. Dan mulai menyadari nih detik ini juga betapa pentingnya proteksi kesehatan, untuk mengurangi risiko kerugian financial nantinya.

Tetap semangat ya semoga tips menjaga kesehatan mental selama pandemi bisa bermanfaat.

utieadnu

Cegah Obesitas Pada Remaja

Cegah Obesitas Pada Remaja
Hai semua semoga selalu sehat-sehat ya .... Tanggan 25 Januari 2022, kemarin diperingati sebagai Hari Gizi Nasional ke-62. Peringatan ini sebagai bentuk kesadaran untuk seluruh masyarakat Indonesia mengenai betapa pentingnya mencukupi kebutuhan gizi guna menunjang pertumbuhan tubuh dan kesehatan kita sebagai manusia.

Kemenkes mengadakan webinar Hari Gizi Nasional 2022 dengan temai "Kolaborasi Asyik Cegah Risiko Obesitas". Nah risiko obesitas ini ditujukan pada usia remaja.

cegah-obesitas-pada-remaja

Pada remaja umum terjadi akibat pola hidup tidak sehat yang dilakukan. Obesitas bukanlah kondisi yang bisa disepelekan begitu saja, karena merupakan asal usul terjadinya sejumlah penyakit berbahaya.

Hadir para pembicara sebagai berikut
  • Eriana Asri MPH, Nutrition International
  • Meilinda Mastan S.Gz Tanoto foundation
  • Ni Putu Dessy Aryantini, Ph.D dari PT yakult Indonesia
  • Nazhif Gifary, S.Gz, M.Si Universitas Esa Unggul
Pada umumnya nih Obesitas terjadi akibat tidak seimbangnya antara kalori yang masuk ke dalam tubuh dengan kalori yang dikeluarkan dari tubuh. Sehingga untuk mencegah dan mengatasi obesitas harus dijaga keseimbangan antara makanan yang dikonsumsi dengan aktivitas fisik setiap harinya.

Untuk menekan angka obesitas di Indonesia, perlu ditemukan kasus obesitas sedini mungkin dengan melakukan Perilaku Hidup Bersih/ Gaya Hidup Sehat serta implementasi perilaku CERDIK. CERDIK ini mempunyai makna, Cek kesehatan secara berkala, Enyahkan asap rokok, Rajin aktivitas fisik, Diet sehat dan seimbang, Istirahat cukup, Kelola stress.
cegah-obesitas-pada-remaja-sejak-dini
Para pembicara, Mc dan Moderator

Peran Remaja dalam Pencegahan Stunting

Kata Ibu Meilinda  peran remaja sangat penting untuk mencegah stunting lebih awal maka pastinya kita bisa mencegah obesitas, kenapa mengarah ke remaja?

Stunting sebenarnya terjadi multigenerasi, karena jika remaja kurang kizi nanti akan menjadi calon orangtua yang melahirkan anak yang stunting.

Nah pada remaja status pertumbuhannya sangat cepat maka perlu dijaga gizi dan gaya pola hidup yang sehat.

Kursus Online Gizi Remaja dan Anemia Nutrition International

Kemudian kata Ibu Eriana mengatakan remaja ada sekitar 1.2 miliar di seluruh dunia dan periode remaja sangat penting untuk intervensi gizi dan kesehatan karena akan berdampak pada lebih satu generasi, tidak hanya pada remaja sendiri karena kelak akan dewasa dan mempunyai keturunan

cegah-obesitas-pada-anak
Kursus Gizi Remaja

Dan 1 dari 4 remaja ini menderita anemia, maka tujuan nutrition ini untuk penanggulangan anemia gizi besi bagi remaja putri dengan pemberian tablet tambah darah.

Untuk itu strateginya diadakan kursus dapat diikuti oleh semua kalangan tidak ada persyaratan khusus dilakukan di sekolah cara mengaksesnya giziremaja.learning.nutritionintl.org

Gaya Hidup Cerdas Mencegah Dampak Panjang Stunting

Menurut Bpk Nazhif untuk mencegahnya bisa kita lakukan sendiri di rumah melakukan gaya hidup sehat dan cerdas, cegah risiko obesitas, dengan mengatur pola makan, mengatur aktivitas fisik, dan bagaimana memilih makanan.

Hampir nih usia remaja SMA itu mengalami gizi lebih, dikarenakan relatif rendahnya aktivitas fisik, dan tidak peduli dengan makanan yang masuk apalagi memenuhi gizi seimbang, pada remaja dan efek jangka panjangnya tentunya akan berdampak pada kesehatan.

cegah-obesitas-sejak-dini


Kuncinya konsumsi beragam makanan (makanan pokok. Lauk pauk, sayuram, buah-buah. Air putih), hindari junk food, aktivitas fisik yang rutin, istirahat yang cukup dan hindari stress.

Jadi kesimpulan kenapa mencegah obesitas ini di titik beratkan pada remaja? karena remaja nanti yang kelak akan melahirkan generasi-generasi emas harapan bangsa. Tentunya yang sehat dan akan mengurang angka stunting.

Dan ini yang bisa dilakukan oleh kita semua cara mencegah obesitas pada remaja

Penuhi Asupan Gizi Seimbang
Memenuhi asupan protein harian dapat meningkatkan metabolisme tubuh. Jangan malas untuk makan, sayur, buah-buahan dan lauk pauk yang lainnya

Hindari Makanan Olahan
Menghindari makanan olahan yang mengandung tinggi gula, lemak, dan kalori sangat disarankan untuk obesitas pada remaja. Juga perlu menghindari karbohidrat olahan, seperti tepung putih, roti putih, nasi putih, soda, kue kering, pasta, dan sereal dalam kemasan. 

Cukupi Waktu Tidur dan Cairan Dalam Tubuh
Mencukupi waktu tidur adalah salah satu kunci kestabilan berat badan. Jika kurang waktu tidur, kita akan lebih mudah mengalami kegemukan. Selain mencukupi waktu tidur, perlu juga  mengonsumsi banyak air putih. Minimal 8 gelas setiap harinya.

Rutin melakukan aktivitas fisik/olajraga
Rajin melakukan aktivitas fisik secara teratur seperti berjalan kaki, bersepeda atau apapun minimal 30 menit setiap harinya, dan upayakan dilakukan secara BBTT (Baik, Benar, Teratur dan Terukur).

Obesitas ternyata memiliki dampak buruk bagi kesehatan karena dapat menyebabkan gangguan fungsi metabolisme tubuh di kemudian hari. Beberapa contoh penyakit yang disebabkan oleh obesitas adalah penyakit jantung, stroke, dan juga diabetes atau kencing manis.

Oleh karena itu, yuk cegah obesitas pada remaja sejak dini. Peran orang-orang di sekitarnya seperti orangtua, anggota keluarga, teman, dan guru sangat menentukan keberhasilan pencegahan obesitas. yuk bersama-sama cegah obesitas!

Semoga bermanfaat ya..



JNE Bantul Membuka Smart Point

JNE Bantul Membuka Smart Point
Hai semua semoga selalu sehat-sehat ya… Walaupun saat ini Jakarta masuk lagi level 3 PPKM tetap semangat yang kembali harus Work From Home (WFH) dan anak-anak juga belajar daring kembali.

Ada kabar baik nih dari Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) yang selalu memberikan pelayanan terbaik untuk para pelanggannya. Salah satunya dengan banyak cabang counter JNE yang memudahkan kita untuk mengirim paket atau menerima paket.

jne-bantul


Di rumahku saja di kelurahan Pasir Putih , Sawangan ada 8 titik counter JNE yang kesemua tempatnya strategis jadi sangat terjangkau sudah gitu pelayanannya juga ramah dan tetap mengikuti protokol kesehatan yang ada.

Aku yang kebetulan mempunyai usaha rumahan frozen food jadi merasa mudah dalam mengirimkan paket ke customer dan kalau pesanan agak banyak JNE juga melayani pick up, tinggal telpon sales counter JNE datang.

Didirikan tahun 1990, JNE selalu melayani dengan prima dan tepat waktu. Saat PPKM level 3 bukan tidak mungkin yang belanja online pasti meningkat atau yang akan mengirimi paket untuk orang-orang tersayang,

JNE selalu mengedepankan sumber daya manusia sekaligus teknologi sebagai bagian dari pengembangan. Dari mesin X-Ray, GPS, hingga alat komunikasi satelit. Kehandalan dan komitmen JNE ini terbukti dengan diraihnya berbagai bentuk penghargaan serta sertifikasi ISO 9001:2008 atas sistem manajemen mutunya.

Terus saat membuka usaha frozen food ini JNE sudah menjadi langganan dan partner yang setia untuk mengirimkan paket ke pelanggan-pelanggan aku, terlebih banyaknya promo discount pengiriman. dan sekarang  lumayan pelangganku bertambah banyak untuk luar daerah Jabodetabek ada dari Semarang juga Solo.

JNE Bantul Tambah Infrastruktur untuk Tingkatkan Kapasitas Pengiriman

Kemudian untuk menjangkau seluruh daerah. JNE Bantul menambah infrastruktur dengan membuka smart point yang berlokasi di Dawang RT 12 Jl Parangtritis km 11 Manding, Sabdodadi Bantul Yogyakarta. Smart point ini merupakan pengembangan dari JNE Cabang Bantul yang semula berlokasi di Jl. Wachid Hasyim No. 19 Ringinharjo Bantul.

Jadi sekarang JNE Bantul memiliki dua gedung yang difungsikan sebagai kantor, sales counter dan warehouse. Untuk lokasi kantor JNE Bantul berada di Jl. Imogiri Km. 8,5 , Demangan, Pleret, Bantul sedangkan smart point di Manding difungsikan sebagai warehouse. Kedua lokasi ini dilengkapi dengan sales counter sehingga dapat melayani transaksi pengiriman.

Tentu saja penambahan infrastruktur kapasitas gudang ini sekaligus mempermudah titik layanan masyarakat yang akan mengirim paket atau menerima paket melalui.

jne-bantu-smart-point
Bpk Marsudi, Bpk Adi Subagyo dan
Bpk Allan

Peresmian Smart Point JNE Bantul ini dihadiri oleh
  • Marsudi, Head Regional Jateng-DIY
  • Adi Subagyo selaku Kepala Cabang JNE Yogyakarta.
  • Allan Aji Prakosa, Kepala Cabang JNE Bantu
Smar Point JNE bantul lumayan besar dan luas yaitu kira-kira   917 m² dan mulai resmi beroperasi pada 1 Februari 2022 kemarin. Selain itu hadir pula pejabat pemerintahan setempat serta tamu undangan mitra sales counter JNE di wilayah Bantul maupun relasi JNE.

Menurut Bpk Adi, "penambahan jaringan maupun perluasan gedung ini bertujuan agar pelanggan semakin mudah dalam menjangkau titik layanan JNE."

Hingga Januari 2022 jaringan JNE di Daerah Istimewa Yogyakarta saat ini berjumlah 147, 37 diantaranya berada di Kabupaten Bantul. “Itu artinya hampir ada dua sales counter JNE di setiap Kecamatan karena Bantul memiliki 17 Kecamatan dan 75 kelurahan”

Sedangkan Bpk Marsudi mengungkapkan bahwa pengembangan ini merupakan salah satu upaya JNE yaitu memberikan pengalaman terbaik kepada pelanggan secara konsisten. “Salah satunya adalah pada tahun 2022 ini JNE di seluruh Jateng-DIY melayani pick up 24 jam“

jne-bantul-gudang
Smart Point JNE Bantul

Keberadaan smart point JNE Bantul ini, kata Bpk Allan akan berdampak baik untuk pelayanan JNE. Yaitu dengan mengakomodir kebutuhan mitra sales counter JNE yang berada di kelurahan sehingga pick up paket dari sales counter dapat dilakukan lebih cepat juga dan langsung diproses pengiriman baik via darat maupun udara.

Semoga dengan bertambahnya smart point di daerah Bantul ini pelayanan JNE makin paripurna dan selalu memberikan kebahagiaan kepada pelanggan-pelanggan setianya. Terus maju dan berkembang untuk JNE.


semoga bermanfaat
utieadnu

Kantor JNE Bantul
Jl. Imogiri Km. 8,5 , Demangan, Pleret, Bantul

JNE Bantul Smart Point
Dawang RT 12 Jl Parangtritis km 11 Manding, 
Sabdodadi Bantul Yogyakarta

Perjalanan Jauh Tetap Aman Bersama Kratingdaeng Red Bull

Perjalanan Jauh Tetap Aman Bersama Kratingdaeng Red Bull
Hai semua semoga selalu dalam keadaan sehat sehat ya,,,. Semenjak kepergian Bapak, otomatis Ibu di Cirebon tinggal di rumah sendiri. Sebenarnya rumah adikku hanya berjarak 5 rumah dari rumah ibu, cuma ibu kepingin tinggal sendiri lebih leluasa katanya. Dan ibu juga tidak mau ke Jakarta untuk tinggal bersama anak lainnya termasuk aku.

Oh iya aku 7 bersaudara, adik bungsu tinggal di Cirebon sedangkan kami berenam tersebar nih ada yang di Bekasi, Depok, Bogor dan Jakarta. 

Dulu sebelum menikah adik memang tinggal bersama ibu, tapi setelah menikah dan punya anak akhirnya pindah dan membuat rumah tidak jauh dari rumah ibu. Tapi karena kesibukan sebagai petugas administrasi di salah satu sekolah otomatis kebersamaan bersama ibuku berkurang. 

kratingdaeng-red-bull

Jadi kamilah yang berenam bergilir untuk datang ke Cirebon satu minggu setiap bulannya. Walaupun ibu sering menolak kedatangan kami karena alasan ”tidak usah terlalu sering ke Cirebon, kasihan anak-anak di rumah.”. Tetapi tetap kami tidak tega apalagi setelah Ibu terkena stroke ringan dan jalannya jadi agak susah.

Aku biasanya berangkat ke rumah Ibu hari Jumat setelah pulang kerja, kadang membawa mobil sendiri atau naik bus. 

Kalau bawa mobil aku punya tips nih saat nyetir mobil agar tidak merasa letih dan pastinya  selama perjalanan ke Cirebon seperti ada tambahan energi lebih karena akan berjumpa dengan ibu.

Saat nyetir biasanya aku selalu ditemani  Kratingdaeng Red Bull, dan minumnya sebelum berangkat. Minum kratingdaeng biarpun sudah lelah bekerja konsentrasi jadi penuh. Yang sering melewati Tol Cipali pasti sudah tau biarpun jalan tolnya cuma lurus tapi sepanjang jalan itu bergelombang. Butuh banget konsentrasi ekstra.

Apalagi setelah keluar Tol Ciperna kearah Kuningan jalannya berliku (jalan ular) dan hampir rata-rata bus dan "elef" (sebutan angkot disana) jalannya di atas rata-rata kecepatan.😊

Kalau aku paling membawa mobil dengan kecepatan normal 60 - 100 km per jam. Memilih aman tidak pernah ngebut, karena tentunya ingin selamat selama perjalanan, toh rumah ibu gak bakalan pindah tetap di Cirebon.

Kenapa  Memilih Kratingdaeng Red Bull?

Awal berkenalan dengan kratingdaeng Red Bull ini karena kakakku yang laki-laki, waktu itu kami pernah berdua berangkat ke Cirebon. Di mobilnya ada 4 botol Kratingdaeng Red Bull. kata kakakku “Minum nih Tie, nanti kita gantian nyetir..!”

“Ini bukannya minuman berenergi yang buat menjaga stamina saja..!”

“Bukan hanya itu,, Kratingdaeng ini termasuk suplemen kesehatan dan aman dikonsumsi…, coba saja minum satu!”

kratingdaeng-red-bull-teman-jalan
Kratingdaeng Red Bull Teman Seperjalanan

Dan beneran nih setelah minum Kratingdaeng. Entah kenapa jadi tambah konsentrasi, awalnya mau gantian nyetir sama kakak malah aku yang bawa mobilnya sampai ke tempat tujuan. Semenjak itulah kalau ke Cirebon Kratingdaeng jadi teman paling setia.

Kandungan Kratingdaeng Red Bull

Kratingdaeng Red Bull merupakan Suplemen Kesehatan mengandung kafein, taurin, Lisin, Kafein, kolin dan vitamin B Kompleks, yang banyak manfaat bagi tubuh. Dan sudah diakui oleh seluruh dunia jadi tidak perlu diragukan lagi nih.

Oh iya Kratingdaeg juga meningkatkan performa tubuh, prestasi, produktivitas, dan aksi. Stamina dan kekuatan juga tingkatkan melalui minuman ini agar lebih fokus di segala situasi.

Untuk lebih lengkapnya kandungan Kratingdaeng Red Bull dan kenapa aku memilihnya?
  • Terdapat komposisi vitamin penting serta bermanfaat bagi tubuh, antara lain adalah : Vitamin B6, Vitamin B12, Vitamin B3 dan Provitamin B5.
  • Memiliki kandungan kadar gula asli (bukan pemanis buatan) yang aman, yakni senilai 25 gram. Cocok banget nih yang punya riwayat memiliki riwayat gula yang kurang stabil.
perjalanan-jauh-aman-bersama-kratingdaeng-red-bull
Source Kratingdaeng

Keunggulan Lain Kratingdaeng Red Bull

Selain beberapa kandungan penting berupa nutrisi vitamin seperti yang telah aku sebutkan sebelumnya, kandungan serta manfaat minum Kratingdaeng  juga dapat membantu tubuh untuk tetap segar berenergi adalah sebagai berikut :

Taurine
Kandungan taurine ada 1000 mg merupakan asam amino yang banyak terkandung dalam ikan dan laktosa dengan beberapa manfaat Memperbaiki fungsi kerja jantung. Memaksimalkan fungsi otak. Membantu proses sekresi enzim untuk metabolisme lemak dalam tubuh.

Lisin
Yang Membantu proses produksi energi, Menurunkan kadar kolesterol dan membantu proses pertumbuhan tulang, kulit, dan pembentukan otot.

Kolin
Melindungi hati dan meningkatkan proses metabolisme lemak.

Kafein
Satu botol Kratingdaeng Red Bull setara dengan 50 mg kafein. Sedangkan secangkir kopi berkisar 80 – 135 mg kafein. Ini berarti  kandungannya lebih rendah dari secangkir kopi. Hasilnya aman dikonsumsi dari sebotol Kratingdaeng Red Bull karena kandungan kafein lebih sedikit bila dibandingkan dengan 1 cangkir kopi.

Manfaat dari minuman ini aku baca di klikdokter ya. 

Tips waktu yang tepat mengkonsumsi Kratingdaeng Red Bull

Adapun tips mengkonsumsi yang biasa aku lakukan, saat akan mulai beraktivitas. dan Kratingdaeng dapat dikonsumsi setiap hari dengan saran penggunaan sebanyak 3 kali sehari untuk tujuan meningkatkan stamina dan konsentrasi. Konsumsi Kratingdaeng setiap hari juga tergolong aman dan tidak menyebabkan efek samping.

kratingdaeng-red-bull
Source Kratingdaeng

Minuman energi ini sudah memenuhi standar BPOM dan dibuat menggunakan bahan-bahan alami. Di dalamnya juga tidak terkandung bahan adiktif, sehingga tidak menyebabkan ketagihan. adapun tipsnya 
  • Tidak mencampurnya dengan minuman beralkohol atau minuman lainnya seperti susu, kopi atau yang lainnya.
  • Ada baiknya minum sebelum mau beraktivitas seperti olahraga, mau berangkat kerja, sebelum belajar atau selama travelling kalau aku cocoknya sebelum nyetir.
  • Jangan overdosis sesuatu yang berlebihan pasti tidak baik akibatnya, jangan mentang-mentang sehabis minum ini bisa berkonsentrasi penuh terus minumnya secara berlebihan.
Rasa dan Aroma Kratingdaeng Red Bull

Rasa dan aroma dari minuman ini segar bercampur manis yang pas. Bekerja dengan cepat menjaga mata dan otak untuk berkonsentrasi. Dan produk ini botol kemasannya juga mudah dibawa kemana-mana. Cairannya berwarna kuning paling enak diminum saat dingin atau baru keluar dari lemari es.

Tapi perlu diingat nih, mengonsumsi minuman berenergi bukan berarti bisa menggantikan energi, mengingat energi itu tetap diperoleh dari karbohidrat dan lemak.

kratingdaeng-red-bull-botol
Source Kratingdaeng Red Bull

senyawa aktif utama Kratingdaeng Red Bull dari kafein dan taurin membantu meningkatkan energi dan stamina. 

Oh iya setiap orang memiliki ketahanan berbeda dalam menyerap kandungan yang ada dalam minuman ini, sehingga efeknya berbeda pada setiap orang.

BPOM mendefinisikan minuman berenergi adalah minuman yang jika diminum dalam jumlah yang wajar sesuai aturan minum per hari. Intinya kalau aku mengkonsumsi Kratingdaeng ini merasa lebih bersemangat dan mudah konsentrasi.

kratingdaeng-red-bull-minuman-berenergy
Ada logo halal
     
Kratingdaeng Red Bull telah melalui tahap uji coba dan sudah memiliki no izin Diakui oleh BPOM RI (Badan Pengawasan Obat-obatan dan Makanan Republik Indonesia), dan bersertifikat halal.

Dimana Bisa Mendapatkan Kratingdaeng Red Bull?

Untuk mendapatkan produk ini mudah kok karena sudah tersedia di minimarket, supermarket terdekat dan e-commerce seperti Tokopedia, Blibli, Lazada, dan Shopee. Pilih yang di Official Store-nya ya, Dengan harga yang sangat terjangkau hanya Rp 6.700.-

kratingdaeng-red-bull-teman-seperjalanan
Ke Cirebon bareng Kratingdaeng Red Bull

Ok semua semoga selalu dalam keadaan sehat-sehat ya, tetap selalu jaga pola hidup sehat terlebih saat pandemi seperti ini. Jangan salah memilih minuman berenergi yang aman pilihlah Kratingdaeng yang kandungan aman bagi tubuh dan bermanfaat.

Sebab  mengandung berbagai zat tambahan yang penting, sehingga cocok diminum saat beraktivitas agar tubuh kembali bugar. Dan jika ingin travelling perjalanan jauh tetap aman bersama  Kratingdaeng Red Bull.


Selamat beraktivitas semua
Utieadnu