Pentingnya Halal Produk dan Sertifikasi Syariah di MLM

Pentingnya Halal Produk dan Sertifikasi Syariah dalam Direct Selling di Indonesia
Haiii... semua nah kali ini masih lanjutan dengan artikel sebelumnya. Dan talkshow APLI ke-2 yang mengangkat tema Pentingnya Halal Produk dan Sertifikasi Syariah dalam Direct Selling di Indonesia.

Seperti yang kita ketahui mayoritas penduduk di Indonesia adalah muslim sudah barang tentu apapun yang dikenakan, dimakan dan bagaimana cara memperolehnya harus dengan cara halal. Suatu yang halal sudah menjadi trade mark bagi seorang muslim, iya kan…
pentingya-halal-produk-dan-sertifikasi-syariah-di-mlm

Nah.. begitu pentingnya sutu produk itu Halal, maka pada talkshow ke-2 APLI mengundang Bpk Dr. Moch. Bukhori Muslim, LC., MA. selaku Ketua Bidang Industri Bisnis dan Ekonomi Syariah DSN-MUI yang menyatakan untuk mendapatkan sertifikasi halal itu harus ada prosesnya. Harus mendapat pengesahan dan pengawasan dari Dewan Syariah Nasional MUI, kemudian ada DPS-nya, produknya nyata atau ada dan halal.

Sedangkan untuk perusahaan MLM adalah jual beli pruduk bukan orientasinya merekrut anggota. Dan terakhir harus adanya akad sesuai Syariah, jelas dan terbebas dari maysir, riba atau gharar.

Kemudian beliau melanjutkan ada yang salah selama ini dengan anggapan orang mengenai MLM yaitu tentang perdebatan istilah pasif income. Kalau di dunia ekonomi istilah ini mungkin biasa aja, lain halnya kalau sudah berpijak pada hukum syariah. 

Pasif income mungkin bisa diartikan dengan duduk manis saja bisa kaya. Jelas konsep ini berseberangan sekali dengan Alquran dan Hadits yang menyuruh umat Islam untuk rajin bekerja sehingga setiap peluh yang menetes pun sudah ada pahalanya.

Selanjutnya harus ada etika dalam bisnis MLM jangan pernah memaksa orang untuk masuk jadi member, jangan menjebak juga dengan menjanjikan janji muluk, dan yang terutama fair dan profesional dalam menjual produk. Dan jangan pernah membandingkan MLM satu dengan yang lannya.

Cerdas Membeli Produk MLM

Acara APLI hari ke-2 tetap dimoderatori oleh Ibu Ina Rachman sebagai SekJen APLI Indonesia dan selain Bpk Buchori  hadir Ibu Andam Dewi wakil ketua APLI

Penjualan langsung adalah sistem penjualan barang tertentu melalui jaringan pemasaran yang dikembangkan oleh penjual langsung yang bekerja atas dasar komisi dan/atau bisnis berdasarkan hasil penjualan kepada konsumen.

pentingnya-halal-produk-dan-sertifikasi-syariah-di-mlm
Cerdas membeli produk mlm

pentingnya-halal-produk-dan-sertifikasi-syariah-di-mlm

Kemudian kita harus cerdas membeli produk penjual langsung , karena dengan membeli langsung kita seperti mempunyai konsultasi langsung dan pastinya produknya asli. Sekali lagi produk MLM tidak dijual di e-commerce karena termasuk ilegal.

Manfaat Pencatuman Label Halal

Pencantuman label halal dapat membangun kepercayaan dan loyalitas konsumen terhadap produk tersebut. Produk yang bersertifikat halal memiliki keunggulan kompetitif dibandingkan dengan produk yang tidak mencantumkan label tersebut.

Sertifikasi halal di Indonesia dikeluarkan oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI). Dalam fatwa tertulisnya, MUI menyatakan kehalalan suatu produk sesuai dengan syariat Islam. Bentuk dari sertifikasi ini adalah dengan pencantuman label halal pada kemasan.

Pelaku usaha yang telah mendapatkan sertifikat halal sebaiknya segera mencantumkan label halal pada kemasan produk. Label halal harus ditempatkan di bagian yang mudah terlihat. Jika pelaku usaha tidak melakukan ketentuan tersebut, maka sanksi berupa pencabutan sertifikat halal pun akan dilakukan.

Apa sebenarnya manfaat suatu produk itu halal ?

Jaminan Kualitas
Melakukan sertifikasi halal tidak mudah. Banyak persyaratan yang harus dipenuhi. Banyak pula tahapan-tahapan yang harus dilalui oleh pengusaha. Pemeriksaan yang dilakukan menyeluruh. Hanya produk yang benar-benar memenuhi standar yang sudah ditentukan yang dapat mendapatkan sertifikasi halal. Maka dari itu, jika pengusaha dapat mensertifikasi halal produknya, maka menjadi jaminan atas kualitas produk tersebut.

Meningkatkan Kepercayaan Konsumen
Tidak dapat dipungkiri bahwa konsumen tentu menginginkan kualitas produk sebaik mungkin. Kualitas terbaik tentu hanya dapat diberikan jika standard-standard yang ketat dapat diterapkan. Sertifikasi halal dapat menjadi jawaban sebagai jaminan penerapan standard yang sesuai dengan norma agama, industri, dan bisnis.

Produk Memiliki Unique Selling Point (USP)
Jika melakukan sertifikasi halal, maka Anda akan memiliki USP dibandingkan dengan produk kompetitor. Dan tentunya akan menjadi bernilai lebih di mata konsumen.

Mendapat Akses Pasar Global
Sudah menjadi kepastian bahwa banyak negara yang menerapkan standard tertentu agar dapat diakses oleh pengusaha. Standard tersebut dapat berupa kewajiban sertifikasi, misalnya berbentuk dalam sertifikasi ISO. Mengingat jumlah masyarakat dunia yang beragama Islam cukup banyak, maka niche pasar produk halal menjadi potensi tersendiri.

Demikian teman-teman acara talkshow APLI Indonesia ke 2, semoga bermanfaat ya. Pentingya Halal Produk dan Sertifikasi Syariah di MLM.

utieadnu

No comments

Post a Comment

Terima kasih sudah meninggalkan jejak di blog saya mudah-mudahan bermanfaat, Jangan tinggalkan Link URL BlogPost ya,,, makasih🙏