Pergi ke Dufan Bersama VIVA Lova



Hai,, semua kali ini saya mau menceritakan traveling ketempat hiburan Dufan (Dunia Fantasi) yang merupakan taman rekreasi tematik terbesar di Asia Tenggara bersama. VIVA Lova dan keluarga teman-teman blogger.

Saya dan keluarga kecil saya ( Abi dan Ade) jalan dari rumah sekitar pukul 07;00, sebenarnya ke Dufan ini pertama kalianya buat kami, dulu mungkin terakhir waktu jaman SMA, begitu juga dengan abinya. dan setelah menikah punya anak 2, dan sekarang usia ade 10th ini baru pergi ke Dufan, jadi kira-kira hampir 20th lebih tidak menginjakkan kaki ke Dufan lagi. Pergi ke Dufan bersama VIVA Lova  ini cukup membuat ade anaksaya begitu antusias.

Perjalanan cukup lancar sampai depan pintu gerbang utama Ancol sekitar pukul 09;00 dan sudah ditunggu panitia untuk mengambil free Ticket.  Kemudian kita lanjut ke gerbang Dufan, di pintu masuknya tangan kita masing diberi cap/stempel.  Cuaca waktu itu mendukung sekali terang dan agak panas. Kita menuju meeting point yaitu di panggung pentas prestasi.
Bpk Adi Suka dan Bpk Reynon Vigor
Hadir memberi sambutan pertama Pak Adi Suka perwakilan dari VIVA Lova yang menyatakan acara offline kick off kedua dari kick off yang pertama  pada tahun 2016. Dan kali ini acara disupport penuh oleh Dufan, kemudian dilanjutkan perwakilan dari Dufan Bpk Reynon Vigor selaku Manager Operasional. yang menceritakan sedikit sejarah tentang Dufan.

Tentang Dufan

Dunia Fantasi atau disebut juga Dufan yang diresmikan pada tanggal 29 Agustus 1985, dengan tanah seluas 18 hektar. dan memiliki 33 wahana, dunia fantasi mempunyai maskot berupa kera bekantan yang diberi nama Dufan (singkatan dari Dunia Fantasi). Dipilih kera sebagai karakter adalah untuk mengingatkan bahwa Ancol dahulu adalah kawasan kera. Pemilihan kera bekantan adalah semata-mata untuk mengenalkan jenis satwa langka yang kini dilindungi, setelah Dunia Fantasi dibuka untuk umum visualisasi karakter Dufan diambil alih kembali oleh team BenDufa dan tercipta lah logo dan maskot Dunia Fantasi si Dufan. Ternyata Dufan bukan hanya memiliki 1 maskot saja melainkan ada 9 maskot, yang semua merupakan hewan-hewan langka seperti:

Maskot Dunia Fantasi[
Dufan: Dunia fantasi
Dufi: Dunia Fantasi
Kabul: katak gembul
Bije: bison jenaka
Garin: garuda indonesia
Tanit: tapir genit
Kombi: komodo gembira
Cili: kancil licik
Barus: babi rakus

Kawasan yang ada di Dufan

Dufan dibagi dalam beberapa kawasan dengan tema tersendiri dan ciri khas wilayah masing-masing. Pembagian kawasan ini ditujukan untuk membangkitkan imajinasi pengunjung yang diharapkan merasakan sensasi berjalan-jalan pada kawasan Jakarta, kawasan Eropa, kawasan Amerika, kawasan Asia, kawasan Yunani, Kawasan Hikayat, Kawasan Kidz Fantasy, Kawasan Kalila, dan Kawasan Africa.
Selain atraksi permainan, kawasan ini juga memiliki sejumlah restoran  dan toko-toko suvenir. Luas Dunia Fantasi mencapai 12 hektare dari rencana pembangunan 552 hektare kawasan hiburan terpadu Taman Impian Jaya Ancol.

Kawasan Jakarta
Turangga-Rangga
Premium Lounge
Merupakan ciri khas taman permainan di Kawasan Jakarta. Permainan ini berupa sebuah komidi putar.

Kawasan Kalila
Kalila Adventure
Ubanga-Banga
Wahana ini diluncurkan pada 18 juni 2011 untuk menyambut musim liburan sekolah. Kalila Adventure disebut-sebut sebagai pentas animatrinik terlengkap pertama di dunia. Karena menggabungkan empat unsur teknologi yaitu film, animatronik, musical show, dan special effect. Kalila Adventure menampilkan karakter-karakter lucu binatang-binatang Indonesia. Beberapa karakter memang ikon dari Dufan. Mereka bersama-sama tinggal di hutan dan bekerja sama menghadapi bencana gunung merapi. Pentas ini penuh dengan berbagai lagu anak-anak karena itu pentas tersebut pantas disebut sebagai drama musikal. Hanya saja yang bernyanyi adalah robot-robot karakter.

Kawasan Indonesia
Alap-Alap
Tornado
Istana Boneka
Wahana ini beroperasi sejak 10 juni 2007 dan diresmikan oleh Gubernur Jakarta Sutiyoso dan merupakan wahana paling menegangkan dari semua arena di Dufan. Wahana ini juga sangat memacu adrenalin karena cara pengoperasiannya, yaitu saat mulai kita langsung naik keatas lalu kita dijungkir balikkan. Begitu juga saat kita diturunkan juga dijungkir balikkan. Wahana ini paling banyak diminati oleh masyarakat luas; selain memacu adrenalin wahana ini juga menyenangkan.

Jika haus ada air siap minum

Kawasan Eropa
Stage Show (Panggung maksima)
Kicir Kicir
Sebuah kincir raksasa yang akan memutar penumpang ke segala arah. Wahana dengan nama lain Power Surge ini didatangkan dari Italia pada tahun 2002.
Hysteria
Hysteria berupa menara setinggi 56 meter. Di wahana ini, pengunjung dapat merasakan desiran adrenalin saat ditembakkan ke atas dengan kecepatan mencapai 4G dan kemudian dijatuhkan dengan kapasitas minus 1G. Satu menara memiliki kapasitas 12 tempat duduk.
Panggung Maksima
Panggung maksima adalah panggung dimana biasanya para musisi, koreogrfer serta dramawan terkenal di negeri ini mementaskan karyanya. Artis yang pernah mementaskan karyanya disini antara lain adalahGuruh Soekarna Putra, N. Riantiarno dan Harry Rusli.


Kawasan Fantasi Hikayat
Mysterious Island
Burung Tempur
Galactica
Arung Jeram
Perang Bintang
Wahana ini dibangun dengan latar lingkungan masa depan. Pengunjung dipersiapkan seakan-akan sedang mengarungi angkasa luar dengan menaiki kendaraan semacam piring terbang yang dilengkapi dengan persenjataan laser.

Kawasan Fantasi Yunani
Kawasan ini merupakan daya tarik utama dari seluruh wilayah dufan. Disinilah lokasi permainan yang paling mendebarkan yang mengutamakan kecepatan, naik turun, menikung tajam, berputar di kumpulkan menjadi satu.
Halilintar
Halilintar beroperasi sejak tahun 1985. Dalam satu rangkaian kereta terdapat 6 gerbong, dimana dalam satu gerbong memuat dua baris dan dua kolom tempat duduk. Total kapasitas dalam satu rangkaian kereta adalah 24 penumpang.
Ombang Ambing
Ontang Anting
Pontang Pontang
Pentas Prestasi

Kawasan Amerika
Rumah Jahil
Lorong Sesat, terdiri dari lorong berdinding kaca sepanjang lebih dari 90 meter, memberi refleksi tak terbatas sehingga terasa seakan tak ada dimensi ruang
Niagara-Gara
Kereta luncur Niagara gara, yaitu perahu berbentuk balok kayu yang meluncur bertualang mengikuti arus air. Kemudian, pada klimaksnya, naik setinggi 30 meter dan terjun seolah-olah mencebur mengikuti air terjun sungai-sungai di Amerika.
Poci Poci
Rango Rango
Di rumah miring Rango Rango, bangunan rumah kayu bergaya country, pengunjung akan menikmati pengalaman aneh, seolah-olah kehilangan orientasi gravitasi.
Tembak Jitu
Arena Tembak Jitu akan membawa pengunjung ke alam Wild West, di mana ketangkasan menembak akan diuji dengan sasaran tembak 100 boneka animatronik.

Kawasan Kidz Fantasy
Ice Age Arctic Adventure
di wahana ini anda akan diajak mengarungi cerita ice age pada masa lampau dengan menggunakan perahu dan belajar bagaimana proses terjadinya zaman es bersama Sid's dan teman-teman.
Kontiki
Colour Of Kingdom
Hello Kitty
Istana Boneka
Istana ini dirancang dengan nuansa gabungan 10 gaya bangunan arsitektur Indonesia, yang distilir hingga menjadi sebuah bangunan baru, dan berwarna-warni sehingga memberi kesan semarak dan unik. Di dalamnya, sambil berperahu, pegunjung diajak menjelajahi dan merasakan beragam budata etnis seluruh nusantara maupun berbagai bangsa, diiringi lagu rakyat setempat yang mengesankan. Ada sekitar 600 boneka animatronik. Wahana ini merupakan bangunan tertutup yang dilengkapi dengan penyejuk ruangan.

Kawasan Asia
Baku Toki
Gajah Bledug
Bianglala
Wahana ini berupa kincir ria setinggi 33 meter. Wahana ini adalah salah satu bangunan tertinggi di Dunia Fantasi. Dari bagian atas kincir dapat dilihat cakrawala laut serta bangunan-bangunan di Dunia Fantasi. Bianglala dibangun dengan arsitektur dan ornamen bernuansa warna khas Thailand.
Kora Kora
Wahana ini berbentuk kapal besar yang berayun hampir 90 derajat. Sensasi yang diberikan pada wahana ini adalah kegerian pada saat berada dipuncak ketinggian dan pada saat berayun turun.

Kawasan Africa
Fantasy Lights
Fantastique
Ontang Anting 
Hmm,,, banyak sekali Kawasan yang harus kita jelajahi, mudah-mudahan waktunya cukup, setelah mendengar sejarah dan wahana apasaja yang ada di Dufan, akhirnya acara bebas, Nah,, kebetulan wahana ontang anting paling dekat dengan panggung pentas prestasi akhirnya inilah wahana yang pertama kali kita coba, lumayan juga antriannya tetapi untungnya hanya menunggu 1 putaran akhirnya giliran kita naik.

Rango-Rango/Rumah miring
Karena sudah pukul 13;30 akhirnya kita makan siang kemudian melanjutkan sholat zuhur. Setelah selesai penasaran mau coba Rango-rango/Rumah miring yang ternyata setelah masuk kedalam sedikit membuat kepala saya pusing. Semakin siang ternyata antrian tiap wahana semakin banyak dan Panjang. Akhirnya kita memilih yang antrianya sedikit saja yaitu wahana Hello kitty. Lumayan adem disini dilorong terakhir kita dihibur film sanrio character ini dengan layer super besar. Setelah selesai ke wahana hello kitty lanjut ke wahana Ubanga-Banga/bumper cars. Disini lumayan panjang juga antrian, menunggu beberapa putaran akhirnya yeay naik juga.

Bumper Boat
“Kemana lagi Bi?, antri semua,,!” kata ade yang sebenarnya ingin naik arum jeram, setelah turun dari bumper cars, Saya yang mendengar itu geleng-geleng karena kaki sudah berasa pegal muter-muter. Itulah anak kecil tidak ada kata lelah untuk tempat mainan impiannya.
“Kemana,, Bund!”
“ke bampers boats, aja sepi yuks!”
Dengan membayar Rp 25.000,- akhirnya naik bumper boats  walaupun hanya berkeliling sungai selama 5 menit, tetapi cukup membuat ade happy.

Ngga kerasa sudah semakin sore, setelah sholat ashar dan isitirahat sambil melihat permainan Tornado, Ade mengajajak pulang tadinya mau ke wahana Ice Age tetapi karena jam sorepun antriannya masih panjang, takut juga kemalaman sampai rumah akhirnya sambil jalan menuju ke luar. Melihat Rumah Jahil agak sepi akhirnya kita masuk kedalam juga, sayangnya didalam agak panas jadi kurang nyaman, kepingin cepat-cepat keluar.


Akhirnya kelar jugadeh karena jam sudah 17:30 kita menuju parkiran untuk balik ke rumah, terimakasih VIVA Lova sudah membuat liburan ini happy dan tentunya sangat berkesan bagi keluarga kami.














21 comments

  1. Wahhh.. Ternyata wahana di Dufan banyak sekali ya pilihannya. Pasti rasanya untuk menikmati semua permainan dan wahana yang ada disana nggak cukup 1 hari niyy.

    Rasanya, saya pun udah lama juga tidak ke Dufan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. capek tapi happy bisa ajak si kecil,, mba ini nunggu dia besar dulu biar bisa naik semua wahana tapi apadaya gk kuat antrii

      Delete
  2. Mba ga ke daerah ujung sana nya tuh mba, yang ada arung jeram dll lebih seruuu.. jadi pengen ke dufan nih hehehee do something fun

    ReplyDelete
    Replies
    1. kepingin banget sebenarnya cuma memandang dari jauh,,, keburu bosan anakny berdiri antri

      Delete
  3. Jadi pengen ke dufan.. dah lama banget kesana.. tunggu anak-anak gedean dikit spy bisa menikmati semua wahana

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mba elly cuma gk kuat antrinya makin panjang euy harus sabar

      Delete
  4. dah lama ga ke dufan sekarang sudah banyak permainan baru. Ke dufan paling enak pergi bareng teman-teman jadi lebih seru

    ReplyDelete
  5. Aaahhh.. indahnya dunia ya kalau kita udah happy2 di Dufan ���� Ga bosan2 aku dan keluarga cari wahana apa ya kira2 yg nyenengin? Eh jadi binun soalnya asik2 semua tuh tinggal gedein nyali aja. Aku pertama naik halilintar dan terakhir ontang-anting heheheh.

    ReplyDelete
    Replies
    1. biarpun capek keliling dan antri terbayar ya mba Nurul, kepingin lagi ke Dufan biar puas

      Delete
  6. Pengen banget ke Dufan dan semoga suatu saat bisa ke DUfan deh. Menarik nih undangannya ya mba. Bisa menjelajah Dufan dengan lengkap

    ReplyDelete
    Replies
    1. hayuh atuch kita jalan bareng teman depok biar tambah seru bawa keluarga masing-masing

      Delete
  7. Waaah lebih lama dari ade ternyata. 20th baru ke dufan lagi.. hahaha.. ade 16th. Memang kalau ga rame2 tuh ga seru ya kalau ke dufan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. nunggu anak gede mba biar bisa menikmati semua wahana maksudnya tapi apa daya saking luas dan banyaknya gk keambangi satu2

      Delete
  8. Ya ampuuuuun udah lama banget aku gak ke Dufan mba Utie.. Bikin mupeng deh baca ini.. Hihi.. Sekarang wahananya udah makin banyak, ya. Aku pingin ke yang Ice Age itu, pingin ngajak anak-anak.. :D Penasaran juga sama Tornado, sanggup gak ya aku.. hehe..

    ReplyDelete
  9. Hiksss jadi kangen main ke Dufan lagi saya.

    ReplyDelete
  10. Aku udah lama banget enggak ke Dufan, rasane jauuh gitu

    ReplyDelete
  11. Wah asiknya ke Dufan ga ajak2 nih. Aku blm pernah ke Dufan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. kapan jalan bereng mba,,, enak kali kalau rame2 bawa keluarga

      Delete
  12. Belum nyobain naik mobilnya hihi. Tapi seru ya mbak, Have fun!

    ReplyDelete
  13. aku punya banyaaaaak foto jalan2 ke dufan waktu TK dan SD, entah sama ortu ato sama guru sekolah, pada jamannya Dufan sangat nge-heits dan tetap nge-heits sampe sekarang

    ReplyDelete

Terima kasih sudah meninggalkan jejak di blog saya mudah-mudahan bermanfaat, Jangan tinggalkan Link URL BlogPost ya,,, makasih🙏